Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pilkada di TPS 37-38 Bekasi, Untungkan Anak Yatim

Kompas.com - 13/04/2008, 12:25 WIB

BEKASI, MINGGU - Ada yang unik pada pemilihan gubernur Jawa Barat di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 37 dan 38 RW 06B, Jakapermai Kelurahan Jakasampurna, Bekasi Barat. Di depan kedua TPS tersebut dimanfaatkan oleh sejumlah warga untuk berjualan. Salah satunya, ibu-ibu yang tergabung dalam Yayasan Al Amanah.

Kumpulan ibu rumah tangga itu bersama anak-anak yatim berusaha menggalang dana di ajang pemilihan orang nomor satu di Jawa Barat. "Memang sengaja nih. Biasanya juga jualan tiap hari minggu. Tapi khusus pemilihan ini, jualan di sini dan stoknya juga kami lebihin," ujar Ketua I Yayasan Amanah, Saleh DS, Minggu (13/4).

Menurut dia, pemilihan ini menguntungkan bagi yayasannya karena sambil menunggu giliran, para pemilih datang ke lapaknya untuk membeli makanan ringan, seperti bihun, serabi, dan bothok. Biasanya, mereka hanya menjual 15 buah tiap jenis makanan, sedangkan sekarang jumlahnya diperbanyak menjadi 25 buah.

Dari pukul 06.00 WIB hingga 09.45 WIB, dia berhasil menjual 50 persen jualannya dan lapaknya baru ditutup pada pukul 13.30 WIB nanti. "Ini berkah untuk 100 anak yatim kami. Jadi harus bersabar lebih lama dari biasanya," kata Saleh.

Meski demikian, mereka tetap menyempatkan waktu untuk memilih calon pemimpin dambaan. Contohnya Ketua Kesra Yayasan Al Amanah, Titin Novi. Dia berharap, dengan ikut menyumbangkan pemilihan gubernur kali ini, kehidupan akan menjadi lebih baik. "Pengennya, adil, makmur, dan sentosa. Ada perbaikan jalan, tahu sendiri, di sini jalannya rusak berat. Pengennya juga semua murah, minyak mudah di dapat, minyak tanah ada lagi," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com