Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Victoria Beckham Siap Merancang Tas dan Sepatu

Kompas.com - 04/11/2009, 15:28 WIB

KOMPAS.com - Setelah mendapatkan pengakuan dari media dan pengamat mode tentang kemampuannya mendesain, Victoria Beckham tampak makin percaya diri. Maka setelah memulai karirnya sebagai desainer dengan merancang sunglasses dan denim, diikuti dengan koleksi pakaian ready-to-wear, kini Beckham melirik aksesori.

Perempuan berusia 35 tahun ini mengumumkan bahwa proyek kreaktifnya yang berikut adalah merancang koleksi tas dan sepatu dengan label Victoria Beckham. Hal yang mendasari keputusannya untuk memilih bidang aksesori ini adalah karena ia sudah muak dijadikan "iklan berjalan" oleh para desainer, yang menikmati peningkatan penjualan kapan pun ia (Beckham) muncul di suratkabar atau majalah dengan mengenakan karya mereka.

Sebuah sumber dekat Beckham menyatakan kepada harian The Sun, "Victoria muak mempromosikan brand lain. Jika ia mengenakan Hermes atau Christian Louboutin, orang-orang pasti langsung ingin mengikuti dan membelinya. Jadi dia pikir, 'Kenapa saya tidak membuat merek saya sendiri?' Koleksinya sendiri saat ini sudah menyebar ke dunia selebriti. Jika hal ini diulangi dengan koleksi sepatu, jangkauannya mungkin akan lebih besar lagi."

Koleksi pakaian Beckham memang diketahui telah menjadi favorit di kalangan sosialita, tampak dikenakan oleh Jennifer Lopez, Dannii Minogue, Heidi Klum, Blake Lively, Elle MacPherson, bahkan muncul di serial The Gossip Girl lewat sosok Blair Waldorf yang diperani Leighton Meester.

Beckham juga sangat beruntung karena sang suami sangat mendukungnya. Mendengar rencana proyeknya yang terakhir ini, David Beckham dikabarkan akan membangun workshop desain yang besar di rumah mewah mereka yang dijuluki Beckingham Palace, di Hertfordishire, kalau mereka kembali ke Inggris.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com