Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenali Gejala Kanker pada Anak

Kompas.com - 14/01/2012, 10:06 WIB

Penyebab kanker merupakan gabungan faktor genetik, kimia, virus, dan radiasi. Orangtua penting menciptakan lingkungan yang aman bagi anak sejak dalam kandungan dan menjaga gaya hidup sesudah dilahirkan.

Gaya hidup sehat antara lain menciptakan lingkungan bebas asap rokok, banyak makan sayur dan buah, menjaga berat badan, serta aktif berolahraga. Stres juga bisa memicu perkembangan sel kanker dan mengurangi efektivitas obat kanker. ”Pemberian air susu ibu eksklusif mampu mengurangi 31 persen risiko kanker anak,” kata Edi.

Kendala terbesar penanganan kanker adalah mahalnya biaya pengobatan. Sekretaris Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia Ira Soelistyo mengatakan, besarnya biaya pengobatan bergantung pada kompleksitas penyakit dan lamanya pengobatan.

Jika tidak ada komplikasi, satu paket pengobatan selama beberapa bulan sekitar Rp 60 juta. Bila ada komplikasi, paket pengobatan diulang hingga 2-3 kali dan makan 5 bulan-2 tahun.

Pemerintah menjamin pengobatan pasien miskin melalui jaminan kesehatan masyarakat. Namun, tidak semua hal dijamin, seperti CT scan ataupun obat- obatan tertentu. (MZW)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com