Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libur Natal dan Tahun Baru Tiba, Ini Cara Jaga Kesehatan saat Liburan

Kompas.com - 22/12/2019, 20:00 WIB
Irawan Sapto Adhi,
Resa Eka Ayu Sartika

Tim Redaksi

"Ketika orang mengambil waktu istirahat untuk beristirahat, bersantai, dan berefleksi, mereka kembali bekerja dengan energi baru," jelas Stacey Hoin, pemimpin sumber daya manusia senior di GE Capital dikutip dari Health Line (20/12/2019).

Jaga kesehatan

Agar liburan berjalan lebih sempurna, menjaga kesehatan adalah syarat bagi setiap keluarga.

Salah satu upaya yang bisa dilakukan yakni mempertimbangkan konsumsi makanan dan minuman saat bepergian.

Memilih makanan dan minuman dengan berhati-hati diketahui dapat mengurangi risiko terkena penyakit.

Makanan dan air yang terkontaminasi bakteri adalah sumber utama penyakit dan diare selama perjalanan.

Berikut ini tips menjaga pola makan saat bepergian:

1. Tanya pada petugas

Ketika bepergian dengan kendaraan umum, Anda bisa meminta rekomendasi kepada petugas di bus, kereta, kapal, terminal, stasiun, atau dermaga mengenai tempat makan yang baik dan higienis.

Anda juga bisa menanyakan kepada petugas di penginapan atau hotel.

2. Waspada pedagang kaki lima (PKL)

Saat makan di luar, Anda sebisa mungkin memilih makanan dan minuman yang disajikandalam kondisi panas mengepul.

Makanan dengan kondisi itu dianggap lebih aman ketimbang yang disajikan dalam keadaan dingin.

Melansir dari Cleveland Clinic, Anda juga dianjurkan untuk tidak membeli makanan dan minuman di PKL karena berisiko terkontaminasi bakteri.

3. Bawa bekal

Membawa bekal sendiri saat pergi liburan, apalagi menggunakan transportasi umum memang dianggap oleh sebagian orang sebagai pilihan yang kurang praktis.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com