KOMPAS.com - Gatal di selangkangan merupakan suatu kondisi yang umum dikeluhkan oleh banyak orang
Gatal di area selangkangan ini biasanya disebut sebagai jock itch atau tinea cruris, yakni infeksi jamur di daerah selangkangan.
Merangkum dari Healthline, gatal di selangkangan disebabkan oleh jamur yang dikenal sebagai dermatofita.
Baca juga: 9 Penyebab Nyeri Selangkangan pada Pria yang Perlu Diwaspadai
Jamur mikroskopis ini hidup di kulit serta di rambut dan kuku.
Jamur ini biasanya tidak berbahaya, tetapi dapat berkembang biak dengan cepat dan menyebabkan infeksi ketika dibiarkan berkembang di daerah yang hangat dan lembab.
Oleh karena itu, tak heran apabila gatal di selangkangan biasanya akan berkembang di kulit bagian lain, seperti paha bagian dalam dan bokong.
Jock itch paling sering terjadi pada pria dan remaja pria.
Infeksi tersebut menyebabkan ruam yang sering terasa gatal atau terbakar.
Daerah yang terkena juga bisa menjadi merah atau bersisik.
Meskipun gatal pada selangkangan bisa mengganggu, biasanya ini adalah infeksi ringan.
Mengobati dengan cepat akan meminimalkan gejala dan mencegah penyebaran infeksi.
Gejala umum gejala jock itch adalah sebagai berikut.
Jock itch biasanya mempengaruhi selangkangan dan paha bagian dalam.
Baca juga: Infeksi Jamur Penis: Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati
Ini dapat menyebar ke perut dan bokong, tetapi skrotum biasanya tidak terpengaruh.
Jock itch disebabkan oleh jamur yang disebut dermatofita.
Jamur ini secara alami hidup di kulit dan biasanya tidak menimbulkan masalah.
Namun, ketika tetap mengenakan pakaian yang basah oleh keringat setelah berolahraga, paparan kelembaban yang lama dapat memungkinkan jamur berkembang biak dengan cepat.
Jamur yang menyebabkan gatal di selangkangan sangat menular.
Seseorang mungkin mendapatkan infeksi jamur melalui kontak pribadi yang dekat dengan orang yang terinfeksi atau melalui kontak dengan pakaian yang tidak dicuci dari orang yang terinfeksi.
Jock itch bisa terjadi pada siapa saja.
Mereka yang kelebihan berat badan lebih cenderung mengalami gatal-gatal karena jamur dapat tumbuh subur di lipatan kulit yang rentan berkeringat.
Baca juga: Mengenal Penyebab dan Cara Mudah Mengatasi Penis Gatal
Sebagai tindakan pencegahan, penting untuk mencuci dengan sabun dan air di daerah selangkangan dan ketiak setiap hari.
Jock itch juga dapat dipicu oleh paparan kelembapan dan gesekan pakaian yang berkepanjangan.
Dilansir dari Medical News Today, kondisi ini juga sering dialami oleh penderita diabetes karena mereka rentan terkena infeksi jamur.
Dalam kebanyakan kasus, penanganan gatal di selangkangan akan dilakukan di rumah.
Berikut ini beberapa langkah penanganan yang bisa dilakukan.