Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Mengobati Asam Urat secara Alami dan Pakai Obat

Kompas.com - 15/01/2023, 19:00 WIB
Elizabeth Ayudya Ratna Rininta

Penulis

Salah satu cara untuk mengurangi pembengkakan adalah meninggikan posisi sendi yang terkena serangan gout.

Anda bisa menggunakan bantal, kursi, atau penyangga lain agar terasa nyaman.

Baca juga: 4 Ciri-ciri Asam Urat yang Pantang Diabaikan

  • Konsumsi buah-buahan pereda asam urat

Ada beberapa buah-buahan yang dapat membantu meredakan asam urat, di antaranya:

    1. Ceri: mengandung antioksidan dan anthocyanin untuk mengurangi peradangan dan nyeri asam urat.
    2. Pisang: memiliki sifat anti-inflamasi dan dapat dimanfaatkan sebagai salah satu obat alami untuk meredakan asam urat.
    3. Lemon: gunakan air lemon untuk meredakan nyeri dan pembengkakan akibat gout. Air lemon terbukti dapat menurunkan kadar asam urat.

Kita dapat mempraktekkan cara mengobati asam urat secara alami untuk meredakan rasa nyeri, pembengkakan akibat di sekitar sendi.

Jika cara alami tidak mampu mengatasi rasa nyeri atau pembengkakan akibat serangan asam urat, Anda perlu segera ke dokter.

Obat-obatan untuk mengobati asam urat

Ada obat-obatan yang dapat dibeli secara bebas atau diresepkan oleh dokter untuk menobati asam urat.

Obat-obatan tersebut berfungsi untuk meredakan nyeri asam urat sekaligus mencegah kekambuhan.

Dikutip dari WebMD, berikut beberapa obat untuk mengobati asam urat:

  • Obat non resep

Obat non resep atau dapat dibeli tanpa resep untuk mengobati asam urat adalah nonsteroidal anti-inflammatory drugs (NSAID)

Nonsteroidal anti-inflammatory drugs (NSAID) atau obat antiinflamasi nonsteroid membantu mengurangi rasa sakit dan pembengkakan pada persendian akibat asam urat.

Obat NSAID untuk asam urat yang paling populer adalah ibuprofen dan naproxen.

Baca juga: 4 Tahap Asam Urat Berdasarkan Tingkat Keparahannya

  • Obat resep

Berikut beberapa obat yang mungkin diresepkan dokter untuk mengobati asam urat:

  1. Allopurinol (Aloprim, Zyloprim): mengurangi produksi asam urat
  2. Colchicine (Colcrys, G loperba, Mitigare): mengurangi pembengkakan
  3. Febuxostat (Uloric): mengurangi produksi asam urat
  4. Indometasin (Indocin, Tivorbex): pereda nyeri
  5. Lesinurad (Zurampic): membantu tubuh membuang asam urat lewat urine.
  6. Steroid (juga disebut kortikosteroid): melawan peradangan

Rasa sakit akibat serangan asam urat di persendian biasanya membaik dalam 3-10 hari.

Kita dapat mengobati asam urat secara alami dan pakai obat untuk meredakan nyeri hebat, pembengkakan, hingga sensasi panas yang menimbulkan ketidaknyamanan.

Segera kunjungi puskesmas, klinik, atau rumah sakit untuk berkonsultasi dengan dokter jika ingin mengetahui obat-obatan yang sebaiknya diminum untuk mengatasi asam urat dan mencegah kekambuhan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com