Kelenjar ini adalah struktur kecil yang berfungsi sebagai penyaring zat asing, seperti sel kanker dan infeksi.
Kelenjar mengandung sel kekebalan yang dapat membantu melawan infeksi dengan menyerang dan menghancurkan kuman yang terbawa melalui cairan getah bening.
Kelenjar getah bening jumlahnya ada ratusan di seluruh tubuh.
Baca juga: Tanda-tanda Kanker Ginjal yang Harus Diwaspadai
Mengutip Moffit Cancer Center, kanker ginjal metastatik terjadi melalui beberapa cara.
Secara umum, sel kanker dapat menyebar dari ginjal ke area lain di tubuh melalui salah satu dari 3 cara berikut ini:
Saat tumor tumbuh di ginjal, sel-selnya dapat menyerang jaringan di sekitarnya yang dekat.
Baca juga: 8 Tanda-tanda Kanker Ginjal Stadium 1 yang Perlu Diwaspadai
Sel kanker dapat melepaskan diri dari tumor di ginjal dan masuk ke sistem limfatik, yaitu jaringan kelenjar getah bening yang terletak di seluruh tubuh.
Kelenjar getah bening bertugas menyaring cairan tubuh untuk melawan infeksi.
Sistem ini memungkinkan sel kanker beredar ke seluruh tubuh, akhirnya menumpuk dan membentuk massa/tumor baru di organ dan jaringan yang jauh dari asalnya (ginjal).
Saat tumor terbentuk di organ/jaringan di luar ginjal melalui sistem limfatik, artinya sel kanker berhasil lolos dari sel darah putih yang dikandung kelenjar getah bening.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.