Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/04/2023, 13:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

KOMPAS.com - Ketika tubuh kita mengkonsumsi terlalu banyak zat besi, masalah kesehatan yang mengancam jiwa dapat terjadi.

Zat besi adalah mineral penting yang dibutuhkan tubuh dalam mendukung fungsi hemoglobin, protein yang dibutuhkan untuk mengangkut oksigen dalam darah.

Namun zat besi bisa berbahaya bagi tubuh, jika berlebihan asupannya. Kondisi tubuh kelebihan zat besi ini disebut sebagai hemokromatosis.

Baca juga: 4 Manfaat Zat Besi untuk Anak, Bisa Mencegah Stunting

Mengutip Mayo Clinic, itu berbahaya karena tubuh kita tidak dapat mengelurkan kelebihan zat besi.

Sisa zat besi yang tidak digunakan tubuh akan disimpan di beberapa organ, yaitu hati, jantung, dan pankreas.

Jika zat besi itu terus menumpuk di sana, semakin lama organ-organ tersebut bisa rusak.

Sering kali penyebab hemokromatosis adalah genetika, tetapi sedikit orang yang memiliki gen ini mengalami dampak yang serius.

Artikel ini akan menunjukkan sejumlah tanda-tanda tubuh kelebihan zat besi yang perlu diperhatikan.

Baca juga: 7 Makanan untuk Membantu Mengatasi Anemia karena Defisiensi Zat Besi

Apa saja tanda-tanda tubuh kelebihan zat besi?

Dikutip dari Medical News Today, berikut macam tanda-tanda tubuh kelebihan zat besi:

  • Kelelahan yang sangat parah (fatigue)
  • Tubuh lesu
  • Penurunan berat badan
  • Sakit perut
  • Kadar gula darah tinggi
  • Hiperpigmentasi: kulit berubah menjadi lebih gelap di area tertentu
  • Hilangnya libido atau dorongan seks
  • Ukuran testis berkurang
  • Menstruasi berkurang atau tidak ada

Gejala hemokromatosis biasanya muncul di usia paruh baya, di saat wanita mungkin sudah memasuki fase menopause.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com