Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Sehat Berhubungan Seks Setiap Hari?

Kompas.com - 20/06/2023, 22:00 WIB
Ariska Puspita Anggraini

Penulis

KOMPAS.com - Apakah sehat berhubungan seks setiap hari? Mungkin pertanyaan tersebut sering menghantui pasangan suami istri (pasutri), terutama yang baru meresmikan hubungan.

Ya, tak bisa kita pungkiri bahwa seks juga menjadi salah satu kunci kebahagiaan dalam berumah tangga.

Namun, manfaat tersebut bisa didapatkan jika kita memiliki kehidupan seks yang aman dan sehat.

Baca juga: 3 Risiko Kesehatan Efek Berhubungan Seks saat Menstruasi

Apakah aman dan sehat berhubungan seks setiap hari?

Berhubungan seks setiap hari mungkin dilakukan banyak pasutri saat masa-masa pengantin baru.

Nah, saat usia pernikahan sudah cukup lama, maka seks bukan lagi prioritas dan terkadang menjadi hal terakhir yang dipikirkan.

Padahal, berhubungan seks setiap hari jika dilakukan tanpa paksaan dan sama-sama menikmati umumnya aman dan justru memiliki berbagai manfaat kesehatan.

Baca juga: Dari Seks hingga Mendengarkan Musik, Ini 6 Cara Meningkatkan Stamina

Apa manfaat berhubungan seks setiap hari?

Hubungan seks yang sehat dan dilakukan pasangan dengan penuh suka cita setiap hari bisa memiliki beberapa manfaat kesehatan berikut:

  • Mengurangi stres dan kecemasan

Seks setiap hari bisa mengurangi stres dan kecemasan karena meningkatkan hormon endorfin.

Hormon endorfin adalah hromon yang meningkatkan rasa bahagia dan relaksasi.

Saat hormon endorfin meningkat, hormon kortisol dan adrenalin yang memicu stres juga berkurang.

Baca juga: Tak Hanya Seks Penetrasi, Foreplay Juga Bisa Sebabkan Kehamilan

  • Menurunkan risiko darah tinggi

Stres yang berlebihan bisa mengakibatkan risiko terkena tekanan darah tinggi.

Semakin rutin Anda berhubungan seks, maka kadar stres semakin berkurang dan risiko tekanan darah tinggi pun semakin rendah.

  • Meningkatkan kualitas tidur

Seks yang intens membuat tubuh Anda melepaskan hormon bahagia yang disebut oksitosin dan endorfin yang meningkatkan keintiman dan dorongan untuk melakukannya berulang kali.

Baca juga: Usai Diperiksa Kejagung, Ahok: Saya Juga Kaget, Kok Gila Juga

Hormon ini membantu tidur lebih nyenyak yang berdampak positif pada kesehatan.

  • Meningkatkan kesehatan jantung

Seks setiap hari membantu mengurangi risiko penyakit jantung seperti stroke dan tekanan darah.

Saat berhubungan seksual, Anda cenderung bernapas dengan intens dan ini berfungsi sebagai bentuk latihan pernapasan dan membuat jantung berfungsi lebih baik.

Baca juga: Studi Buktikan Tak Punya Uang Bisa Bikin Gairah Seks Turun

  • Menurunkan risiko depresi

Salah satu manfaat seks setiap hari mirip dengan manfaat olahraga teratur, yaitu melepaskan hormon kebahagiaan dan penghargaan seperti dopamin, serotonin, endorfin, dan oksitosin.

Hormon-hormon ini membantu mencegah depresi dan dapat menurunkan risiko Anda untuk mengembangkan gejala depresi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau