Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Menghitung Berat Badan Ideal untuk Anak-anak dan Dewasa

Kompas.com - 03/07/2023, 15:00 WIB
Ria Apriani Kusumastuti

Penulis

Cara menjaga berat badan ideal

Memiliki berat badan ideal tidak akan memberi tahu kondisi kesehatan seseorang atau penyakit yang mungkin dialami.

Namun, kelebihan berat badan atau memiliki berat badan yang rendah bisa meningkatkan risiko penyakit yang lebih serius, seperti penyakit jantung, stroke, dan anemia.

Untuk itu, menjaga berat badan yang ideal diperlukan untuk menurunkan risiko masalah kesehatan tersebut.

Dilansir dari National Institute on Aging (NIH), cara menjaga berat badan ideal adalah dengan berolahraga secara teratur dan mengonsumsi makanan yang sehat.

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menurunkan berat badan bagi Anda yang memiliki kelebihan berat badan, seperti:

  • Mengurangi porsi makan untuk mengatur kalori yang dikonsumsi
  • Melakukan aktivitas fisik
  • Mengganti asupan makanan dengan yang lebih sehat
  • Minum air putih dengan jumlah yang disarankan dan menghindari minuman berpemanis
  • Mulai olahraga dengan intensitas yang sesuai dengan kemampuan, seperti berjalan kaki selama setidaknya 15 menit sehari

Sedangkan Anda yang ingin menaikkan berat badan bisa melakukan beberapa cara, seperti:

  • Makan makanan yang mengandung lemak sehat, seperti alpukat dan selai kacang
  • Makan dengan porsi yang lebih kecil, namun dengan frekuensi yang lebih sering
  • Mengonsumsi camilan yang kaya akan nutrisi, seperti kacang, keju, dan buah kering
  • Rajin berolahraga untuk meningkatkan nafsu makan

Berat badan ideal bukan ukuran yang pasti untuk menentukan kesehatan atau penyakit yang diderita karena ada berbagai faktor yang akan memengaruhi, seperti massa otot dan kepadatan tulang.

Namun, menjaga berat badan yang ideal tetap disarankan untuk menurunkan risiko penyakit yang lebih serius yang dipicu oleh kelebihan dan kekurangan berat badan.

Selain mengetahui cara menghitung berat badan ideal di atas, Anda juga perlu memperhatikan makanan yang dikonsumsi, olahraga, dan pola hidup sehat yang dilakukan.

Baca juga: 7 Cara untuk Menurunkan Berat Badan secara Alami

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com