Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pentingkah Minum Usai Makan? Begini Faktanya...

Kompas.com - 07/08/2023, 18:00 WIB
Ariska Puspita Anggraini

Penulis

KOMPAS.com - Setiap selesai makan, kita selalu mengakhirinya dengan meminum segelas air, baik itu air putih, jus, atau berbagai jenis minuman lainnya.

Namun, ada juga orang yang menganggap minum setelah makan tidak terlalu penting dilakukan.

Disisi lain, banyak orang berpikir minum setelah makan hanya bikin kembung atau perut begah.

Sebenarnya, pentingkah minum setelah makan?

Manfaat minum setelah makan

Minum air setelah makan bukan hanya mencegah kita dari tersedak atau seret. Berikut beberapa manfaat minum usai makan:

1. Melancarkan pencernaan

Berdasarkan informasi dari Mayo Clinic, minum air setelah akan membantu tubuh memecah dan memproses makanan.

Air juga membantu melunakan kotoran agar lebih mudah dikeluarkan sehingga Anda terhindar dari sembelit.

Cairan membantu memecah potongan besar makanan sehingga membuatnya lebih mudah meluncur ke bawah kerongkongan dan masuk ke perut Anda.

Minuman juga membantu memindahkan bahan makanan dengan lancar sehingga mencegah kembung dan sembelit.

Baca juga: Tak Bisa Dianggap Sepele, Begini Bahaya Minum Teh Usai Makan

2. Mengurangi nafsu makan dan asupan kalori

Jika Anda ingin menurunkan berat badan, minum air bisa menjadi solusinya.

Minum air sebelum dan setelah makan akan membuat kita merasa lebih kenyang.

Hal ini akan membantu memberi jeda saat makan sehingga kita terhindar dari makan berlebihan.

Penelitian juga menunjukkan bahwa air minum dapat mempercepat metabolisme sekitar 24 kalori untuk setiap 500 ml air yang Anda minum .

Hal ini terjadi karena tubuh menggunakan lebih banyak energi untuk menyesuaikan suhu air dengan suhu tubuh.

Minuman yang sebaiknya tidak dikonsumsi usai makan

Sayangnya, tidak semua jenis minuman bisa menjadi pendamping makanan. Ada beberapa jenis minuman yang justru menghambat penyerapan nutrisi dan menyebabkan masalah pencernaan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau