Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Penyebab Kaki Bengkak Tiba-tiba dan Cara Menghilangkannya

Kompas.com - 09/11/2023, 13:31 WIB
Agustin Tri Wardani,
Mahardini Nur Afifah

Tim Redaksi

  • Gunakan kaus kaki kompresi

Beberapa orang yang menderita kaki bengkak karena insufisiensi vena, dapat menggunakan bantuan kaus kaki kompresi.

Kaus kaki kompresi tersedia dalam berbagai bobot dan kompresi yang dapat disesuaikan dengan kondisi pembengkakan pada kaki Anda.

Saran terbaik saat menggunakan kaus kaki ini saat pertama kali yaitu dengan memilih kaus kaki yang lebih longgar dan tidak terlalu ketat.

Namun, Anda tidak boleh menggunakan kompresi jika Anda memiliki penyakit arteri perifer, karena dapat mempengaruhi suplai darah.

Baca juga: 8 Cara ala Rumahan untuk Meredakan Kaki Bengkak

  • Makan makanan dan suplemen yang kaya magnesium

Pembengkakan yang diakibatkan retensi cairan mungkin merupakan tanda kekurangan magnesium.

Untuk itu, Anda dapat melakukan perawatan dengan makan makanan tinggi magnesium untuk membantu meningkatkan kadar magnesium dalam tubuh.

Makanan kaya magnesium yang dapat Anda konsumsi yaitu:

    1. Almond
    2. Kacang mete
    3. Bayam
    4. Kentang
    5. Beras merah

Kebanyakan pria dewasa membutuhkan 410–420 miligram (mg) dan wanita membutuhkan 310–320 miligram (mg) magnesium per hari.

Jika Anda tidak mendapatkan cukup dari diet Anda, dokter mungkin merekomendasikan suplemen.

Konsumsi suplemen magnesium sesuai dengan saran dokter terutama jika Anda memiliki masalah ginjal atau jantung.

  • Kurangi asupan garam

Asupan tinggi sodium dan garam bisa meningkatkan risiko penumpukan cairan di dalam tubuh, termasuk kaki.

Jadi, ada baiknya Anda yang sering mengalami kondisi ini melakukan diet rendah garam dan natrium. 

Coba mulai dari tidak menambahkan garam ke dalam makanan, periksa label makanan siap pakai, pilih produk segar daripada makanan yang sudah dikemas atau diproses karena mengandung banyak tambahan garam.

Baca juga: Cara Mengatasi Kaki Bengkak selama Kehamilan

  • Pijat kaki

Cara selanjutnya adalah dengan pijat kaki. Pijat dapat menjadi cara efektif untuk kaki bengkak terutama yang disebabkan oleh limfedema karena dapat meningkatkan relaksasi.

Cara memijat kaki yang tepat yaitu dengan memijat kaki ke arah jantung Anda dengan pukulan tegas dan beberapa tekanan guna membantu memindahkan cairan getah bening keluar dari area tersebut dan mengurangi pembengkakan.

  • Tinggikan kaki saat berbaring

Saat mengalami kaki bengkak, tinggikan posisi kaki setiap kali Anda berbaring. Kaki harus diangkat dengan meletakkan bantal di bawah kaki selama beberapa saat untuk membuatnya lebih nyaman.

Demikian penjelasan mengenai penyebab kaki bengkak tiba-tiba beserta cara menghilangkannya, Anda harus tetap waspada mengenai gejala-gejala kaki bengkak, jika terjadi gejala yang tak kunjung mereda Anda dapat segera berkonsultasi dengan dokter.

Baca juga: Kaki Bengkak Pasca Melahirkan, Begini Cara Mengatasinya…

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com