Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/02/2024, 22:00 WIB
Elizabeth Ayudya Ratna Rininta

Penulis

KOMPAS.com - Organ reproduksi pria umumnya melepaskan air mani mengandung sperma saat ejakulasi atau setelah melakukan aktivitas seksual. Namun, tahukah Anda berapa lama sperma keluar saat berhubungan intim?

Lama ejakulasi setiap pria saat berhubungan intim berbeda-beda, tergantung dari usia, pengalaman seksual, kondisi kesehatan organ reproduksi, dan gaya hidup.

Untuk mengetahui berapa lama sperma keluar saat berhubungan seksual, simak penjelasan berikut.

Baca juga: Sperma Keluar dari Vagina Setelah Berhubungan Intim, Apa Bisa Hamil?

Berapa lama sperma keluar saat berhubungan?

Dilansir dari laman Healthy Male, kebanyakan pria mengalami ejakulasi atau mengeluarkan sperma dalam 5-10 menit setelah penetrasi.

Namun, penelitian menunjukkan rata-rata waktu sperma keluar saat berhubungan intim yaitu sekitar lima menit lebih tiga puluh detik (5,5 menit).

Kendati demikian, ejakulasi bisa terjadi lebih cepat ataupun lebih lama karena beberapa faktor, seperti posisi bercinta, kondisi fisik, atau mental pria.

Dikutip dari Healthliine, posisi bercinta misionaris (pria di atas) dan doggie-style (pria di belakang) bisa menyebabkan sperma keluar lebih cepat. Pasalnya, dua posisi tersebut memungkinan penetrasi yang lebih dalam.

Selain itu, sperma keluar cepat juga bisa disebabkan karena ejakulasi dini (ED).

Ejakulasi dini adalah disfungsi seksual yang menyebabkan sperma keluar cepat yaitu kurang dari 1-1,5 menit setelah penetrasi. Beberapa pria bahkan mengalami ejakulasi sebelum penetrasi.

Penyebab ejakulasi bisa dari faktor psikologis, seperti depresi, stres, trauma seksual, mendapat terlalu banyak stimulasi atau rangsangan, dan permasalahan terhadap kontrol dan keintiman.

Beberapa masalah kesehatan, seperti diabetes, sklerosis ganda, penyakit prostat, dan masalah tiroid, juga dapat mengakibatkan ejakulasi dini.

Baca juga: Apakah Boleh Menahan Sperma yang Akan Keluar Saat Berhubungan Intim?

Bagaimana cara mengatasi ejakulasi dini?

Berikut beberapa cara mengatasi ejakulasi dini:

  • Mengonsumsi makanan bergizi dan seimbang, terutama yang kaya akan zinc serta magnesium, seperti daging sapi dan kacang-kacangan
  • Melakukan masturbasi 1-2 jam sebelum berhubungan intim
  • Olahraga teratur, misalnya senam kegel untuk mengencangkan otot pinggul
  • Menggunakan kondom untuk mengontrol klimaks
  • Melakukan teknik jeda saat berhubungan intim agar gairah berkurang sebelum mencapai klimaks
  • Mengoleskan krim topikal pada penis atau tisu untuk mengatasi ejakulasi dini
  • Konsumsi obat-obatan sesuai kondisi kesehatan Anda, misalnya antidepresan untuk mengobati depresi atau obat disfungsi ereksi.

Pastikan untuk berkonsultasi dahulu dengan dokter untuk mengetahui cara mengatasi ejakulasi dini yang paling sesuai dengan kondisi Anda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com