Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 23/03/2013, 08:46 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Kesehatan gigi dan mulut merupakan merupakan akar dari kesehatan tubuh secara umum. Masalah gigi dan terutama gusi dapat menimbulkan beberapa komplikasi kelainan sistemik seperti selulitis, abses pada kulit, endokarditis, diabetes, hingga masalah seksual.

Maka, untuk mendapatkan kesehatan tubuh yang baik, penting bagi Anda untuk selalu menjaga dan memeriksakan kesehatan gigi dan mulut.

"Melakukan pemeriksaan gigi secara rutin dapat mencegah permasalahan-permasalahan pada gigi dan mulut," ujar Ketua Pengurus Besar Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PB PDGI) drg Zaura Rini, Jumat (22/3/2013)  kemarin di Jakarta.

Bagi Anda warga Jakarta yang belum sempat memeriksakan gigi, akhir pekan ini barangkali saat yang tepat.  Anda dapat memeriksakan kesehatan gigi secara cuma-cuma sambil jalan-jalan di Mal Gandaria City dalam acara 'Dunia Pepsodent, Dunia Senyum Sehat'. Acara tersebut diadakan sekaligus untuk merayakan Hari Kesehatan Gigi Dunia 2013 yang bertajuk 'Healthy Teeth for Healthy Life'.

Dalam acara yang digelar pada tanggal 22-24 Maret 2013 tersebut, Anda dapat memeriksakan kesehatan gigi dan mulut secara gratis yang akan ditangani oleh lebih dari 100 dokter gigi. Selain pemeriksaan gratis, Anda dan keluarga juga dapat mencicipi pelbagai permainan menarik yang juga disediakan secara gratis.

Di samping itu, ada juga talkshow seputar kesehatan gigi dan mulut yang akan terus berlangsung setiap hari dalam acara tersebut setiap pukul 15.00. Tema talkshow yang diusung di hari Jumat (22/3/2013) adalah 'Hubungan Kesehatan Gigi dan Mulut dengan Penyakit Dalam, Sabtu (23/3/2013) adalah 'Kesehatan Gigi dan Mulut Anak' dan Minggu (24/3/2013) 'Orthodonti dan Nutrisi'.

Melakukan pemeriksaan gigi secara rutin, jelas dokter gigi dengan sapaan akrab Rini ini, merupakan upaya pencegahan lebih awal dan termasuk dalam bagian pola hidup sehat.

"Periksa gigi dengan berkala setiap 6 bulan dan menyikat gigi setiap malam sebelum tidur dan pagi setelah sarapan akan membantu menekan biaya pengobatan, juga menghindari masalah penyakit gigi dan mulut, atau bahkan penyakit organ tubuh lainnya," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com