KOMPAS.com - Kehamilan adalah salah satu hal yang ditunggu oleh banyak pasangan. Bagi para calon orangtua baru, kehamilan juga menjadi hal yang cukup mencemaskan.
Salah satu yang paling membuat cemas para calon orangtua adalah apakah janin dalam kandungan sudah berkembang dengan normal.
Seperti apa rupa janin Anda? Seberapa besar dia dalam kandungan? Atau kapan Anda bisa merasakan tendangan pertamanya?
Baca juga: 6 Cara Agar Hamil Anak Laki-laki
Ya, menanti perkembangan janin memang menjadi hal yang paling mendebarkan sekaligus membahagiakan bagi para calon orangtua.
Lalu, sebenarnya bagaimana sih perkembangan janin dalam kandungan pada umumnya?
Sebelum menjawab pertanyaan ini, ada baiknya kita mengetahui terlebih dahulu kapan awal kehamilan dimulai.
Untuk diketahui, awal kehamilan sebenarnya adalah hari pertama periode mestruasi terakhir Anda. Inilah mengapa saat pemeriksaan kandungan awal Anda akan ditanyai mengenai Hari Pertama Haid Terakhir atau dikenal dengan singkatan HPHT.
Meski begitu, pada minggu pertama dan kedua kehamilan ini Anda tidak benar-benar hamil.
Dirangkum dari Mayo Clinic, konsepsi atau pembuahan biasanya terjadi sekitar dua minggu setelah periode terakhir menstruasi.
Bisa dikatakan pembuahan biasanya terjadi pada minggu ketiga setelah periode menstruasi. Pembuahan terjadi ketika sperma bertemu dan menembus sel telur.
Dalam waktu sekitar 3 hari setelah pembuahan, sel telur yang dibuahi akan membelah dengan sangat cepat menjadi banyak sel. Selanjutnya akan melewati tuba falopii ke dalam rahim dan menempel pada dinding rahim.
Merangkum dari Cleveland Clinic, sejak saat pembuahan ini hormon human chorionic gonadotrophin (hCG) akan muncul dalam darah.
Hormon ini dibuat oleh sel-sel yang membentuk plasenta.
HCG sendiri merupakan hormon yang dideteksi dalam tes kehamilan.
Baca juga: 6 Cara Agar Hamil Anak Perempuan
Meski sudah ada sejak pembuaha pertama, biasanya hCG baru akan meningkat dan cukup untuk dideteksi oleh tes kehamilan saat 4 minggu dari HPHT.
Pada saat tersebut, hormon inilah yang memberi sinyal pada indung telur untuk berhenti melepaskan sel telur. Ini yang menjadi penyebab Anda berhenti mestruasi.
Perkembangan Janin dalam Kandungan
Pada awal kehamilan plasenta akan berkembang. Dalam minggu pertama kehamilan, janin akan mengembangkan struktur yang nanti akhirnya akan membentuk wajah dan lehernya.
Merangkum dari Web MD, jantung, pembuluh darah, paru-paru, perut, dan hati juga mulai berkembang pada bulan ini.
Pada akhir bulan pertama, panjang janin sekitar 6 mm atau lebih kecil dari sebutir beras.