KOMPAS.com - Salah satu masalah kesehatan yang jamak dialami ibu hamil adalah ambeien.
Ambeien pada ibu hamil biasanya terjadi di trimester akhir kehamilan, atau ketika kondisi rahim sudah membesar.
Sebelum mengulas cara mengatasi ambeien pada ibu hamil, simak dulu penjelasan apa itu ambeien dan penyebab ambeien pada ibu hamil.
Baca juga: 10 Cara Mengobati Ambeien Secara Alami
Melansir What to Expect, ambeien adalah varises yang terjadi di bagian akhir usus besar sebelum anus atau rektum.
Masalah kesehatan yang dikenal dengan wasir ini membuat pembuluh darah bengkak, sehingga memicu munculnya benjolan mirip anggur atau kelereng.
Tak hanya sakit, ambeien juga bisa terasa gatal, panas, sampai berdarah saat atau setelah buang air besar.
Ambeien pada ibu hamil sangat umum, biasanya muncul di trimester kedua sampai akhir kehamilan.
Namun, ada juga ibu hamil yang mengalami ambeien sejak awal mengandung buah hatinya.
Wanita yang punya riwayat ambeien sebelum hamil, kemungkinan besar mengalami masalah kesehatan ini saat hamil.
Baca juga: Apakah Ambeien Berbahaya?
Dilansir dari Everyday Health, terdapat beberapa penyebab ambeien pada ibu hamil, antara lain:
Kombinasi antara perubahan tubuh sepanjang kehamilan ditambah faktor gaya hidup di atas bisa jadi penyebab ambeien pada ibu hamil.
Baca juga: Apakah Ambeien Bisa Sembuh Tanpa Operasi?
Ambeien sangat mengganggu kesehatan dan bisa mengurangi kualitas hidup para ibu hamil.
Kendati begitu, para bumil tidak disarankan sembarangan mengonsumsi obat atau suplemen tanpa pengawasan dari dokter yang menangani.
Berikut beberapa cara mengatasi ambeien pada ibu hamil yang aman dan bisa dijajal di rumah:
Perbanyak minum air putih dan makan buah yang mengandung banyak cairan seperti semangka, melon, jeruk, dan sebagainya. Tingkatkan juga asupan serat dari sayur dan buah untuk mencegah sembelit.
Coba lakukan latihan senam kegel untuk persiapan kehamilan sekaligus membantu meningkatkan peredarah darah di area pantat.