Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Efektifkah Konsumsi Bawang untuk Menurunkan Kolesterol?

Kompas.com - 26/08/2022, 15:00 WIB
Ria Apriani Kusumastuti,
Resa Eka Ayu Sartika

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Menurunkan kolesterol bukan perkara yang mudah dan tidak ada cara instan yang bisa dilakukan.

Menurunkan kolesterol akan semakin sulit jika Anda terbiasa memakan makanan cepat saji, seperti hamburger dan goreng-gorengan.

Makanan tersebut memang enak dan tidak perlu waktu lama untuk disiapkan.

Namun di balik kelezatannya, jenis makanan tersebut bisa menaikkan level kolesterol dan memperbesar risiko terkena penyakit jantung dan stroke.

Baca juga: 5 Cara untuk Menurunkan Kolesterol Secara Alami


Untuk itu, konsumsi makanan sehat perlu ditingkatkan agar kolesterol jahat di dalam tubuh bisa dikurangi.

Salah satunya adalah bawang yang pastinya sudah tidak asing lagi di telinga kita.

Ternyata selain bisa membuat masakan terasa lebih enak, bawang juga berguna untuk menurunkan kolesterol.

Jenis bawang yang bisa menurunkan kolesterol

Salah satu jenis bawang yang sudah terbukti bisa menurunkan kolesterol adalah bawang bombai.

Penelitian mengenai manfaat bawang bombai untuk menurunkan kolesterol dilakukan oleh para ahli dari Cina pada Jurnal Lipids in Health and Disease di tahun 2017.

Penelitian ini menemukan bahwa kandungan bawang bombai yang bernama kuersetin berguna untuk menurunkan level kolesterol pada hewan pengerat yang diberikan konsumsi bawang bombai.

Diketahui juga bahwa bawang bombai memiliki manfaat untuk mencegah peradangan dan pengerasan arteri yang sangat berguna untuk orang-orang dengan kolesterol tinggi.

Penelitian serupa juga dilakukan oleh beberapa ahli di dalam British Journal of Nutrition di tahun 2009.

Hasilnya menunjukkan bahwa bawang bombai mengandung flavonoid yang berguna untuk menurunkan level LDL atau kolesterol jahat pada penderita obesitas yang memiliki risiko penyakit kardiovaskular.

Penelitian lain yang menggunakan bawang putih sebagai fokus utamanya dilakukan oleh para ahli dari Kanada pada The Journal of Nutrition di tahun 2016.

Dari penelitian ini ditemukan bahwa bawang putih memiliki kemampuan untuk menurunkan kolesterol hingga 30 mg/dL.

Baca juga: 5 Kebiasaan Baik untuk Menurunkan Kolesterol

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau