KOMPAS.com - Autisme, spektrum gangguan perkembangan yang kompleks, memengaruhi setiap individu secara berbeda.
Penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara bagaimana autisme memengaruhi anak laki-laki dan perempuan.
Dalam artikel ini, akan dieksplorasi perbedaan-perbedaan autisme pada anak perempuan dan laki-laki.
Dilansir dari Verywell Health, autisme pada perempuan mungkin terlihat berbeda dibandingkan dengan pada laki-laki.
Terkadang, para pengasuh bahkan penyedia layanan kesehatan meragukan bahwa seorang anak perempuan menderita autisme karena mereka tidak menunjukkan ciri-ciri yang biasanya terkait dengan autisme.
Hal ini karena ciri-ciri ini sebagian besar didasarkan pada penelitian yang berfokus pada anak laki-laki.
Baca juga: Benarkah Paparan BPA Bisa Sebabkan Autisme pada Anak?
Ciri-ciri autisme yang umum pada perempuan, terutama mereka dengan kebutuhan dukungan yang rendah, meliputi:
Sementara itu, dilansir dari Clemson University, berikut merupakan beberapa ciri umum autisme pada anak laki-laki:
Baca juga: Apa Itu Stimming pada Autisme?
Dilansir dari Verywell Health, perbedaan autisme pada anak laki-laki dan perempuan dapat dilihat dari kemampuan bersosialisasi dalam kegiatan sehari-harinya.
Perbedaan dalam gaya bermain juga dapat memengaruhi diagnosis autisme. Anak laki-laki autis cenderung bermain sendiri, sementara anak perempuan autis lebih berbaur dengan teman-teman mereka, menyamarkan sifat autisme mereka.
Namun, ketika mereka memasuki masa remaja, mereka mungkin mengalami kesulitan dalam masking dan berinteraksi secara sosial, yang dapat mengarah ke diagnosis yang tertunda.
Baca juga: Kenali Gejala Autisme Pada Anak
Perbedaan dalam komunikasi sosial dan bahasa juga menjadi faktor. Anak perempuan autis mungkin lebih mampu mengelola tuntutan sosial di usia dini, tetapi mengalami kesulitan ketika mereka memasuki masa remaja awal.
Mereka juga cenderung menunjukkan perilaku mengganggu untuk mendapatkan perhatian, sedangkan anak laki-laki autis cenderung mengganggu untuk mendapatkan obyek. Kesadaran akan perbedaan ini dapat membantu dalam diagnosis dan intervensi autisme pada anak perempuan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya