Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3.000 Satpam Siap Amankan Pemenangan Hidayat-Didik

Kompas.com - 21/06/2012, 18:58 WIB
Imam Prihadiyoko

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Sebanyak 3.000 tenaga satuan pengamanan (satpam) yang tergabung dalam PT Global Security Consultant (GSC) menyatakan kesiapannya untuk memastikan kemenangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta yang diusung Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Hidayat Nurwahid-Didik J Rachbini.

Demikian siaran pers yang diterima Kompas di Jakarta, Kamis (21/6/2012).

Disebutkan, dukungan tersebut disampaikan langsung oleh pimpinan GSC Roni Hidayat Marikar di kantor pusat GSC, Jalan Sepakat II, Cilangkap, Cipayung, Jakarta Timur.

Pengakuan Roni, meski belum mengenal Hidayat, dia percaya Hidayat adalah pilihan tepat untuk memimpin Jakarta. Roni dan pasukan keamanannya pun siap memenangkan cagub nomor urut 4 ini menjadi Gubernur DKI Jakarta periode 2012-2017.

Menurut Roni, pada pilkada DKI Jakarta mendatang ia akan mendukung pencalonan Hidayat, dan konsisten memilih Pak Hidayat. Roni yang juga pemimpin Yayasan Annurul Hidayatullah ini juga meyakini, mantan ketua MPR RI tersebut bukan berjuang untuk kepentingan pribadi.

Hidayat pun mengajak pasukan anggota pengamanan GSC untuk ikut memperbaiki Jakarta dan menghadirkan Jakarta yang lebih baik. Ia juga berpesan kepada pasukan pengamanan untuk ikut mengamankan Jakarta.

"Penting untuk kita semua menghadirkan keamanan bagi warga Jakarta. Kita harus memastikan mereka merasakannya," ujar Hidayat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com