Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/06/2016, 14:30 WIB
|
EditorBestari Kumala Dewi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kanker darah atau leukemia merupakan jenis kanker yang paling banyak ditemui pada pasien kanker anak. Hingga saat ini, penyebab kanker darah pada anak tidak diketahui pasti.

Dokter spesialis kanker anak dari Rumah Sakit Dharmais Edi Setiawan Tehuteru pun mengatakan, sejauh ini munculnya kanker pada anak tidak bisa dicegah.

"Jadi yang paling penting ya mewaspadai gejala kanker anak. Kalau menemukan gejala, segera bawa anak ke dokter," kata Edi di Jakarta, Kamis (17/6/2016).

Dengan menemukan kanker sejak awal dan langsung mendapat penanganan medis, tingkat kesembuhan akan lebih tinggi, karena kanker belum menyebar ke organ tubuh lainnya. Berikut yang perlu diwaspadai sebagai tanda-tanda munculnya kanker darah pada anak.

1. Wajah pucat

Kanker darah menyebabkan penurunan sel darah merah (eritrosit). Nah, rendahnya kadar eritrosit dalam darah inilah yang bisa membuat wajah anak terlihat pucat.

2. Sering demam tanpa sebab

Pasien kanker darah juga mengalami penurunan kadar sel darah putih (leukosit). Ketika leukosit rendah, anak bisa sering demam. Waspadai kanker darah, jika nak sering demam dan tak kunjung sembuh tanpa diketahui sebabnya.

3. Perdarahan

Gejala lainnya, anak bisa mengalami perdarahan kulit, gusi, atau mimisan karena kadar trombosit di dalam darah rendah Jika ditemukan dua sampai tiga gejala tersebut, curigai kanker darah pada anak.

Selain itu bisa muncul gejala lain jika sel kanker sudah menyebar ke organ tubuh, antara lain kejang, pembengkakkan gusi, nyeri tulang, perut terlihat membesar, serta testis tampak membesar dan keras.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya

Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com