Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Tips Menjaga Mata Tetap Sehat dan Mencegahnya dari Kebutaan

Kompas.com - 19/07/2016, 16:35 WIB
Lily Turangan

Penulis

Ketika Anda merokok, sianida dari asap masuk ke aliran darah dan dapat menghancurkan sel-sel mata.

Merokok akan meningkatkan risiko katarak dan mengakibatkan mata kering. Juga menimbulkan risiko degenerasi makula, kehancuran bagian tengah mata yang tak tersembuhkan, menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) di Amerika Serikat.

 

4. Anda bisa membantu melestarikan penglihatan dengan melindungi mata dari sinar matahari.

Taylor merekomendasikan dua perlindungan untuk mata Anda: tabir surya dan kacamata hitam.

Kulit di sekitar mata adalah kulit yang paling tipis dan rentan terhadap radiasi ultraviolet (UV). Berbagai macam kanker kulit, seperti karsinoma dan melanoma, dapat terbentuk di kelopak mata dan area di sekitar mata. Ini dapat menyebabkan kerusakan besar pada struktur mata.

 

5. Menatap komputer sepanjang hari dapat menyebabkan mata kering.

Hal ini sebagian karena ketika kita menatap sesuatu terlalu dekat, mata kita tidak berkedip, jelas, Taylor.

Salah satu gejala mata kering yang paling umum adalah mata berair, kata Steven Loomis, OD, dari Roxborough Park, Colorado, presiden American Optometric Association.

 

6. Diabetes adalah penyebab utama kebutaan di Amerika Serikat.

Cara terbaik untuk menghindari diabetes retinopati adalah untuk mencegah diabetes. Hampir semua pasien dengan diabetes tipe-1, akhirnya mengalami kondisi ini. dan sekitar 60 persen bagi penderita diabetes tipe-2.

 

7. Setelah usia 60, degenerasi makula merupakan penyebab utama kebutaan.

Degenerasi makula terjadi ketika jaringan mata berdegenerasi, menyebabkan pemglihatan kabur atau kehilangan penglihatan di bagian tengah mata. Ada dua bentuk degenerasi makula: basah dan kering.

Jika kehilangan penglihatan disebabkan oleh cairan di retina, kondisi ini dapat diobati dengan suntikan pada mata. Degenerasi makula kering hingga saat ini belum ada pengobatannya.

Faktor risiko untuk degenerasi makula termasuk riwayat keluarga, merokok, kekurangan lutein dan zeaxanthin, dan terlalu banyak paparan sinar UV.

 

8. Katarak.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau