Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Makanan Penting untuk Kesehatan Arteri dan Jantung

Kompas.com - 28/07/2016, 07:35 WIB
Lily Turangan

Penulis

Sumber Shape


Makanan yang diperkaya dengan Tanaman Sterol

Sterol merupakan senyawa yang dapat menetralkan lemak buruk di dalam tubuh Anda. Menurut Madden, sterol telah terbukti menurunkan kadar kolesterol total dan LDL dalam darah. Sterol dapat ditemukan di dalam produk jus jeruk, susu, dan margarin tertentu.

"Pastikan Anda memeriksa label ketika membeli produk makanan kemasan. Cari yang bebas lemak trans dan "minyak terhidrogenasi parsial".


Salmon (atau ikan berlemak lainnya)

Ikan berlemak seperti makarel, herring, tuna, dan salmon, kaya akan asam lemak Omega-3, ujar Madden. Makan ikan dua kali seminggu dapat mengurangi resiko terkena penyakit jantung.

Asam lemak Omega-3 dapat mengurangi peradangan dan menurunkan kadar trigliserida, dan bahkan dapat membantu meningkatkan tingkat HDL Anda.


Asparagus

Asparagus merupakan salah satu makanan yang terbaik untuk arteri dan jantung Anda, kata Shane Ellison, seorang ahli kimia organik dan penulis Over-The-Counter Natural Cures.

"Asparagus bekerja dalam 100.000 mil pembuluh darah dan arteri untuk melepaskan tekanan, sehingga memungkinkan tubuh untuk mengakomodasi peradangan yang telah terakumulasi selama bertahun-tahun."

Asparagus juga membantu menangkal pembekuan pembuluh darah yang mematikan, kata Ellison lagi.


Delima

Delima mengandung phytochemical yang bertindak sebagai antioksidan untuk melindungi lapisan arteri dari kerusakan, papar Dr Gregg Schneider, seorang dokter gigi yang berorientasi pada ilmu nutrisi dan ahli pengobatan alternatif.

Sebuah studi tahun 2005 yang diterbitkan dalam Proceedings of the National Academy of Sciences menemukan, bahwa jus delima yang kaya antioksidan mampu merangsang produksi oksida nitrat, yang membantu menjaga agar aliran darah tetap lancar dan arteri tetap terbuka sebagaimana harusnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau