Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Tak Biasa 5 Wanita yang Berhasil Turunkan Berat Badan

Kompas.com - 04/01/2017, 16:00 WIB
Dian Maharani

Penulis

KOMPAS.com – Menurunkan berat badan barangkali menjadi resolusi tahun 2017 yang sudah Anda buat. Untuk mencapai resolusi ini sebenarnya tak cukup hanya memiliki niat, tetapi juga komitmen untuk menjalankannya.

Seperti dikutip dari Womenshealthmag.com,  lima wanita ini berhasil menurunkan berat badan sehat dengan melakukan kebiasaan unik dan yang terpenting konsisten menjalankannya.

1. Mencatat apa yang dimakan

Tiffany McCoy memiliki jurnal makanan. Dalam jurnal itu, ia menuliskan semua makanan yang masuk ke dalam perutnya. Dengan begitu, Tiffany bisa segera menyadari ketika sudah berlebihan makan.

Misalnya saja, dalam sehari ia pernah makan sekitar 4000 kalori. Tiffany sadar jumlah itu terlalu berlebihan untuknya dan ia segera menurunkan asupan makan.

“Dengan membuat jurnal makanan, saya belajar bagaimana memilih makanan yang lebih sehat. Saya pun mulai kehilangan berat badan dan merasa lebih sehat,” kata Tiffany.

Selain itu, kini ia juga rutin berolahraga.  Tiffany merasakan perbedaan yang lebih baik pada tubuhnya setelah berhasil menurunkan berat badan.  Dalam 8 bulan, ia berhasil menurunkan 45 kilogram.

2. Berhemat

Bukan diet ketat yang dijalani oleh Mya Zeronis. Mya memutuskan rutin berjalan kaki ke tempat kerja dari tempat tinggalnya sejauh sekitar 3 kilometer. Ia melakukannya 5-6 hari dalam seminggu. Ia berkomitmen untk tidak naik transportasi umum. Tak disangka, dalam sebulan Mya berhasil memangkas berat badannya sekitar 14 kg.

dok. pribadi Foto Cory sebelum dan sesudah mengalami penurunan berat badan dengan rutin bermain hula hoop.
3. Hula hoop setiap hari

Bermain hula hoop setiap hari ternyata sangat bermanfaaat membantu penurunan berat badan bagi Cori Magnotta.  Dalam sehari, ia bisa bermain hula hoop selama sekitar 10 menit.

Tak hanya membuat ukuran pinggangnya mengecil, gerakan tubuh saat bermain hula hoop juga membantu menurunkan berat badan secara keseluruhan. Dalam 10 bulan, Cori sudah mengurangi sekitar 39 kilogram berat badannya.

Menurut Cori, bermain hula hoop sekaligus untuk menurunkan stres hingga depresi. Cobalah bermain hula hoop, Anda pasti akan tersenyum senang.

4. Berjalan 10.000 langkah per hari

Jennifer Bewley mengaku sangat membenci olahraga dan pergi ke gym. Jadi, ia memutuskan untuk rutin berjalan kaki. Menggunakan alat pengukur langkah, ia berjalan sebanyak 10.000 langkah sehari.

Kebiasaan ini ia lakukan setiap hari untuk pergi ke mana saja. Atas kebiasaannya itu, Jennifer memangkas sekitar 20 kg berat badannya dalam setahun.

5. Stop minuman berkalori

Untuk mensukseskan upaya penurunan berat badan, Janice Carnevale membuat resolusi berhenti konsumsi minuman berkalori. Ia tak minum minuman panas, dingin, alkohol, maupun non-alkohol, tetapi hanya air putih. Usahanya ini membuat Janice kehilangan 15 kg dalam 9 bulan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau