Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benarkah Pria Lebih Rentan Terserang Stroke?

Kompas.com - 02/03/2020, 10:31 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Oleh sebab itu, wajar jika para pria dianjurkan untuk lebih mewaspadai serangan stroke.

Seiring bertambahnya usia, risiko seseorang terkena stroke juga meningkat. Risiko tersebut setidaknya bisa meningkat setelah usia 55 tahun.

Gejala stroke yang mudah dikenali

Stroke merupakan gejala klinis yang awal timbulnya mendadak, progresivitasnya cepat, berupa penurunan fungsi saraf secara lokal maupun global yang berlangsung selama 24 jam atau lebih.

Stroke juga bisa langsung menimbulkan kematian dan semata-mata tidak disebabkan oleh trauma.

Manifestasi klinis stroke akut pada umumnya dapat berupa:

  • Kelumpuhan wajah atau anggota badan yang timbul mendadak
  • Gangguan sensibilitas seperti baal atau kesemutan pada satu atau lebih anggota badan
  • Penurunan kesadaran yang mendadak
  • Bicara tidak lancar
  • Peolo atau cadel
  • Kesulitan memahami ucapan orang lain
  • Gangguan penglihatan
  • Pusing serta berputar
  • Nyeri kepala
  • Mual
  • Muntah

Terkait usia, meskipun stroke dapat terjadi pada setiap usia, kejadiannya jelas meningkat seiring dengan penampahan umur seseorang.

Baca juga: Jangan Takut Makan Pedas, Studi Buktikan Bisa Kurangi Risiko Stroke

Sebagian besar kasus dialami oleh pasien di di atas usia 40 tahun.

Hal itu sejalan dengan faktor yang mendasari penyakit stroke yang sebagian besar terkait dengan proses pengerasan pembuluh darah atau atherosclerosis dan hipertensi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau