KOMPAS.com - Cuaca yang terlalu panas bisa membuat kita rentan mengalami heat stroke.
Heat stroke terjadi ketika suhu tubuh terlalu tinggi hingga mencapai tingkat bahaya.
Heat stroke juga bisa membuat penderitanya mengalami kelelahan akibat panas.
Pasalnya, menghabiskan terlalu banyak waktu di bawah sinar matahari atau berada dalam suhu panas membuat kita rentan mengalami dehidrasi.
Baca juga: Pakai Masker Rentan Bikin Kulit Wajah Bermasalah, Begini Baiknya
Hal ini membuat tubuh tidak bisa menyeimbangkan suhu normal.
Tubuh manusia biasanya bisa mencapai suhu normal dalam waktu 30 menit usai terkena panas.
Ketika mengalami heat stroke, sistem tubuh menjadi sulit menyeimbangkan suhu inti.
Heat stroke juga bisa meyebabkan kerusakan pada otak dan organ internal tubuh. Bahkan, kondisi ini juga bisa mengancam nyawa.
Melansir Independent, penderita heat stroke biasanya mengalami gejala berikut:
Heat stroke rentan terjadi pada orang lanjut usia yang tinggal di apartemen atau rumah yang tidak memiliki AC atau aliran udara yang baik.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.