Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lemon atau Jeruk Nipis, Mana yang Lebih Sehat?

Kompas.com - 24/07/2020, 12:04 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

1

KOMPAS.com – Lemon dan jeruk nipis adalah dua jenis buah yang tampak sama, tapi tetap saja berbeda.

Dari segi bentuk dan warna, lemon memiliki bentuk lonjong dan berwarna kuning cerah.

Kulit buah ini biasanya mengkilat dan ketika sudah tua teksturnya menjadi lembek karena mengandung banyak air.

Baca juga: 6 Manfaat Jeruk Nipis untuk Kesehatan dan Efek Sampingnya

Sedangkan buah jeruk nipis, memiliki bentuk relatif bulat dan berwarna hijau kekuning-kuningan.

Ukuran buah jeruk nipis cenderung lebih kecil daripada lemon.

Lalu, bagaimana dengan kandungan gizinya?

Mana yang lebih sehat untuk dikonsumsi, lemon atau jeruk nipis?

Jeruk nipis lebih kaya vitamin C, tapi...

Merangkum International Journal of Pharmaceutical Sciences Review and Research (2013) oleh Jaspreetkaur Sidana, dkk., kandungan gizi dalam lemon sebenarnya tidak jauh beda dengan jeruk nipis.

Berikut ini adalah perbedaan kandungan gizi antara lemon dan jeruk nipis per 100 g bahan yang dapat dimakan:

Kandungan gizi lemon

  • Air 85,0 g
  • Protein 1,0 g
  • Lemak 0,9 g
  • Serat 1,7 g
  • Karbohidrat 11,1 g
  • Tiamin (vitamin B1) 0,02 mg
  • Riboflavib (vitamin B2) 0,01 mg
  • Niacin (vitamin B3) 0,01 mg
  • Vitamin C 39 mg
  • Kalsium 70 mg
  • Fosfor 10 mg
  • Zat besi 2,3 mg
  • Energi 57 kcal

Baca juga: 14 Makanan yang Mengandung Vitamin C Tinggi

Kandungan gizi jeruk nipis

  • Air 84,6 g
  • Protein 1,5 g
  • Lemak 1,0 g
  • Serat 1,3 g
  • Karbohidrat 10,9 g
  • Tiamin (vitamin B1) 0,02 mg
  • Riboflavin (vitamin B2) 0,03 mg
  • Niacin (vitamin B3) 0,1 mg
  • Vitamin C 63 mg
  • Kalsium 90 mg
  • Fosfor 20 mg
  • Zat besi 0,3 mg
  • Energi 59 kcal

Dari data tersebut, dapat dilihat bahwa kandungan vitamin C, kalsium, dan fosfor pada jeruk nipis sedikit lebih tinggi dibanding lemon.

Vitamin C memiliki banyak manfaat bagi tubuh.

Selain dapat meningkatkan daya tahan tubuh, vitamin C juga bisa membantu penurunan berat badan karena termasuk elemen penting yang diperlukan tubuh dalam metabolsime, termasuk pembakaran lemak.

Baca juga: 10 Manfaat Cabai untuk Kesehatan

Sementara, fosfor dan tulang baik untuk kesehatan tulang.

Halaman:
1
Komentar
alhamdulillah saya rajin mengkonsumsi kedua buah ini. sungguh luar biasa menakutkan hasilnya. hampir seluruh keluhan penyakit yg saya rasakan hilang. dan saya selalu bugar di usia 50an. alhamdulilah.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sikap Prabowo Terkait Perang Dagang AS dan China
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau