KOMPAS.com - Sejumlah orang mengeluhkan jantungnya terasa berdebar-debar setelah minum kopi.
Setelah menyeruput kopi, orang yang lebih sensitif terhadap kafein ini merasakan detak jantungnya terasa lebih cepat.
Tak hanya jantung berdebar, terkadang mereka juga merasa stres sampai kelelahan.
Baca juga: 5 Cara Agar Bisa Tidur setelah Minum Kopi
Penyebab kenapa jantung berdebar setelah minum kopi ini sebenarnya cukup beralasan.
Melansir Live Strong, asupan berkafein seperti kopi, teh, cokelat, soda, dan minuman berenergi mengandung bahan kimia yang memiliki efek stimulan.
Saat mengonsumsi asupan berkafein, sistem saraf pusat jadi terstimulasi agar lebih waspada.
Dampaknya, sejumlah orang jadi merasa lebih fokus, konsentrasi, antusias, gugup, jantung berdebar, terkadang pusing, dan sakit kepala.
Reaksi kafein tersebut bisa berbeda-beda antara satu orang dengan yang lainnya, tergantung biasa atau tidaknya seseorang mengonsumsi kafein atau minum kopi.
Ada yang cuma mengalami gejala ringan. Beberapa bisa sampai mengalami gejala yang parah.
Jika Anda mengalami jantung berdebar setelah minum kopi, terdapat beberapa cara sederhana untuk menghilangkannya.
Baca juga: Mual Setelah Minum Kopi, Begini Baiknya...
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.