Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Memahami Hubungan Hepatitis C dan Diabetes

Kompas.com - 28/09/2021, 12:02 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Ketika gula darah Anda tinggi, seperti saat makan, insulin akan memberi tahu hati Anda, "Simpan glukosa itu untuk nanti. Anda akan membutuhkannya". Hati Anda kemudian menyimpannya.

Hati Anda akan melepaskan beberapa glukosa kembali ke dalam darah Anda di antara waktu makan atau saat Anda tidur.

Begitulah cara Anda ingin semuanya bekerja.

Baca juga: 10 Gejala Resistensi Insulin yang Perlu Diwaspadai

Ketika Anda memiliki resistensi insulin, sel-sel Anda tetap menutup pintu meskipun insulin ada di sana.

Jadi Anda membuat lebih banyak insulin untuk mencoba menjaga kadar gula darah Anda tetap terkendali.

Sayangnya, jika hal itu terus terjadi, tubuh Anda mungkin tidak akan dapat mengimbanginya.

Jika itu terjadi, gula darah Anda akan naik dan Anda berada dalam bahaya penyakit diabetes.

Bagaimana hepatitis C bisa menjadi penyebab resistensi insulin?

Karena hati Anda berfungsi membantu mengelola gula darah, semua jenis penyakit liver dapat menyebabkan resistensi insulin.

Dengan hepatitis C, keduanya terikat bersama dengan cara yang lebih kuat dari biasanya.

Sebanyak setengah dari orang dengan hepatitis C bahkan dilaporkan memiliki resistensi insulin.

Dokter tidak tahu persis mengapa hubungan ini begitu kuat.

Baca juga: Memahami Hubungan Gula Darah dan Insulin

Tampaknya hepatitis C dapat memengaruhi seberapa banyak insulin yang Anda buat dan seberapa baik kerjanya untuk mengontrol gula darah Anda. Tapi, belum jelas bagaimana hepatitis C dapat melakukan hal ini.

Paling tidak, jika sudah ada alasan mengapa Anda lebih mungkin untuk mengalami resistensi insulin, seperti memiliki kelebihan berat badan (obesitas), hepatitis C dapat meningkatkan risikonya.

Bagaimana resistensi insulin mempengaruhi hepatitis C?

Dilansir dari Medical News Today, baik resistensi insulin dan diabetes dapat memperburuk efek hepatitis C di berbagai lini, mulai dari kerusakan hati dini hingga bagaimana Anda merespons transplantasi hati.

Resistensi insulin atau diabetes bersama hepatitis C dapat menyebabkan jaringan parut di hati Anda dan membuatnya menyerap lebih banyak lemak dari biasanya.

Baca juga: Bagaimana Resistensi Insulin Bisa Berkembang Menjadi Diabetes?

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com