Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 09/05/2022, 21:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

KOMPAS.com - Bayi membutuhkan asupan makanan padat setelah usia dan fisiknya sudah dalam kategori siap.

Mengutip "ASI Eksklusif" (2000) oleh dr Utami Roesli, SpA.,MBA.,CIMI, pemberian ASI eksklusif dianjurkan untuk jangka waktu setidaknya selama 4 bulan.

Namun, lebih baik hingga 6 bulan pertama kehidupan bayi baru lahir.

Saat itu bayi masih membutuhkan ASI yang berperan sebagai:

  • Sumber nutrisi
  • Meningkatkan daya tahan tubuh
  • Meningkatkan kecerdasan
  • Meningkatkan jalinan kasih sayang antara anak dan ibu

Setelah 6 bulan, bayi harus dikenalkan dengan makanan padat/pendamping sambil bisa tetap diberi ASI hingga usia 2 tahun.

Baca juga: Tahap Perkembangan Mata Bayi Baru Lahir

MPASI

MPASI adalah singkatan dari Makanan Pendamping ASI.

Mengutip "Resep Makanan Pendamping Asi (Aneka Bubur, Puding Susu, dan Oatmeal)" (2021) oleh Siti Nur Aidah dan Tim Penerbit KBM Indonesia, bayi berusia 6 bulan harus sudah dikenalkan dengan MPASI.

Alasannya, sebagai berikut:

1. Kesiapan sistem pencernaan

Ikataan Dokter Anak Indonesia (IDAI) merekomendasikan pemberian makanan padat pada bayi dimulai sejak usia 6 bulan.

Pada usia 6 bulan, saluran cerna bayi sudah siap betul dalam bekerja lebih keras untuk mengolah makanan padat.

Jika diberi MPASI terlalu dini, dapat memberikan efek samping berupa gangguan pencernaan.

Selain itu, dapat meningkatkan risiko obesitas, alergi makanan, asma, dan infeksi pernapasan pada bayi.

Sangat tidak dianjurkan untuk memberikan MPASI pada bayi berusia kurang dari 4 bulan.

2. Kebutuhan gizi

Kebutuhan gizi bayi berkembang seiring usianya bertambah.

Meski ASI memiliki kandungan nutrisi yang banyak, tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan bayi yang semakin bertumbuh besar.

Jika MPASI diberikan terlalu lambat, dapat menyebabkan kebutuhan gizi si kecil tidak terpenuhi sesuai perkembangan usianya.

Ujungnya, berisiki mengganggu tumbuh kembang anak termasuk kecerdasannya.

Pemberian MPASI yang terlambat juga bisa membuat anak menolak makanan padat karena tidak terbiasa.

Baca juga: Berbagai Manfaat Menyusui untuk Ibu dan Bayi

Tanda-tanda bayi siap menerima MPASI

Selain mengacu pada rentang usia 4-6 bulan, ada beberapa tanda fisik bayi siap menerima MPASI, yaitu sebagai berikut:

1. Mampu menahan kepala dan leher untuk tetap tegak

Berdasarkan IDAI, salah satu tanda bayi siap menerima MPASI adalah ketika ia bisa mengangkat kepalanya sendiri.

Selain itu, pastikan si kecil sudah bisa menahan lehernya tetap tegak berdiri tanpa harus bersandar atau diberi bantuan.

Sebab, saat kepala dan lehernya sudah bisa tegak dengab stabil, artinya ia telah siap menjaga keseimbangan tubuhnya saat makan.

2. Mampu duduk sendiri

Bayi dikatakan siap menerima MPASI saat ia sudah dapat duduk sendiri dengan sedikit atau bahkan tanpa bantuan sama sekali.

Lebih baik lagi jika saat duduk itu ia mampu menjaga keseimbangan tubuhnya.

Apalagi selama itu, ia juga terlihat berusaha meraih benda di sekitarnya.

Baca juga: Apa Itu SIDS pada Bayi?

3. Refleks menjulurkan lidah berkurang

Selama 6 bulan bayi terbiasa menjulurkan lidahnya untuk menyusu.

Saat menginjak usia 6 bulan, kemampuan bayi untuk menjulurkan lidahnya biasanya akan semakin berkurang.

Jika Anda melihat tanda ini, artinya si kecil sudah siap menerima MPASI.

 

4. Keterampilan oromotor bayi semakin baik

Keterampilan oromotor atau oral motorik adalah kemampuan bayi yang melibatkan sistem gerak otot pada area rongga mulut.

Sistem gerak otot di area mulut ini meliputi:

  • Gigi
  • Rahang
  • Lidah
  • Bibir
  • Langit-langit mulut

Jika sebelumnya, bayi hanya mampu mengisap dan menelan cairan, kini ia sudah siap mengunyah dan menelan makanan padat.

Baca juga: 11 Faktor Risiko Bayi Lahir Prematur Perlu Diperhatian Ibu Hamil

5. Tampak tertarik dengan makanan

Bayi yang sudah siap diberi MPASI biasanya akan menunjukkan ketertarikan saat melihat makanan di hadapannya.

Contohnya, si kecil terlihat berusaha menggerakkan tubuhnya untuk meraih makanan di dekatnya.

6. Memiliki koordinasi tangan dan mulut yang baik

Koordinasi antara tangan dan mulut yang berjalan dengan baik dapat melancarkan proses belajar makan bagi bayi.

Jika bayi Anda sudah mulai memerhatikan, mengambil, dan mengarahkan makanan yang ia ambil ke dalam mulutnya, tandanya ia siap menerima MPASI.

Baca juga: Risiko Hamil Bayi Kembar yang Perlu Diperhatikan Orangtua

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau