Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/05/2023, 18:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

KOMPAS.com - Sejumlah cara perlu dilakukan untuk mengobati neuropati diabetik agar tidak berkembang parah.

Mengutip Medscape, neuropati diabetik adalah kerusakan saraf yang disebabkan oleh diabetes.

Neuropati diabetik dapat memengaruhi saraf yang memasok perasaan dan gerakan di lengan dan kaki.

Baca juga: Kenali Apa Itu Neuropati Diabetik, Penyebab, dan Tanda-tandanya

Ini juga dapat memengaruhi saraf yang mengatur fungsi vital tubuh yang tidak disadari, seperti detak jantung dan pencernaan.

Begitu Anda terkena neuropati diabetik, gejalanya akan bertahan tanpa batas waktu. Tidak ada pengobatan yang bisa menyembuhkan neuropati diabetik.

Komplikasi diabetes ini hanya bisa dikendalikan dengan pengobatan yang bertujuan agar kondisinya tidak bertambah parah.

 

Baca juga: Tanda-tanda Neuropati Diabetik yang Harus Diwaspadai

Bagaimana cara mengobati neuropati diabetik?

Dikutip dari Mayo Clinic, berikut cara mengobati neuropati diabetik:

  • Mengontrol kadar gula darah

Penderita diabetes harus mengontrol kadar gula darah secara konsisten, ada atau tidaknya gejala kerusakan saraf.

Target kadar gula darah perlu disesuaikan pada setiap individu penderita.

Namun, secara umum target kadar gula darah yang direkomendasikan oleh American Diabetes Association (ADA) untuk kebanyakan penderita diabetes adalah sebagai berikut:

    • Antara 80-130 mg/dL (4,4 dan 7,2 mmol/L) sebelum makan
    • Kurang dari 180 mg/dL (10,0 mmol/L) dua jam setelah makan

Baca juga: Waspadai Diabetes Faktor Risiko Utama Neuropati Perifer

Halaman:
Baca tentang

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com