Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Macam-macam Penyakit Akibat Obesitas yang Harus Diwaspdai

Kompas.com - 08/07/2023, 12:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

Sumber WebMD, WHO,

Lebih dari 684.000 kasus kanker setiap tahun di AS terkait dengan obesitas.

  • Penyakit kandung empedu

Penyakit kandung empedu dan batu empedu lebih sering terjadi pada kelebihan berat badan.

Namun, penurunan berat badan yang cepat atau penurunan berat badan dalam jumlah besar juga bisa membuat Anda terkena batu empedu.

  • Radang sendi

Osteoartritis adalah kondisi sendi umum yang paling sering menyerang lutut, pinggul, atau punggung.

Membawa berat badan ekstra memberi tekanan ekstra pada sendi-sendi tersebut dan menghilangkan tulang rawan (jaringan bantalan sendi) yang biasanya melindunginya.

Baca juga: Kenapa Obesitas Bisa Menyebabkan Hipertensi?

  • Encok

Akibat obesitas, Anda dapat lebih berisiko menderita encok. Ini mungkin terkait dengan resistensi insulin.

Encok adalah radang sendi yang terjadi ketika Anda memiliki terlalu banyak asam urat dalam darah Anda.

Asam urat ekstra dapat membentuk kristal yang mengendap di persendian dan menyebabkan rasa sakit

  • Sleep apnea

Ketika Anda obesitas, jalan napas Anda mudah menyempit selama tidur. Kondisi ini disebut sebagai sleep apnea.

Sleep apnea dapat mempersulit pernapasan di malam hari, menyebabkan seseorang mendengkur berat dan berhenti bernapas sebentar saat tidur.

Sleep apnea dapat menyebabkan kantuk di siang hari dan membuat penyakit jantung dan stroke lebih mungkin terjadi.

Berbagai macam-macam penyakit akibat obesitas ini sangat bisa dicegah, yaitu dengan mengubah gaya hidup sehat untuk mengontrol berat badan dalam batas normal.

Anda dapat berkonsultasi dengan dokter gizi untuk menentukan pola makan seimbang dan gaya hidup sehat lainnya yang tepat untuk kondisi personal Anda.

Anda juga bisa membaca artikel Kompas.com sebelumnya tentang 10 makanan rendah kalori dan 10 obat alami untuk membantu menurunkan berat badan.

Baca juga: 9 Cara Mencegah Obesitas pada Anak yang Penting Diketahui Orangtua

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau