Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Cara Mudah Menghilangkan Dahak yang Menganggu

Kompas.com - 18/07/2023, 16:01 WIB
Ariska Puspita Anggraini

Penulis

KOMPAS.com - Bagaimanakah cara menghilangkan dahak? Dahak adalah cairan kental dan lengket yang menempel di bagian belakang tenggorokan.

Kita menyadari adanya dahak di tenggorakan ketika sakit, seperti batuk dan pilek. Namun, tahuah Anda lendir di tenggorokan ini sebenarnya bisa ada kapan saja?

Tubuh kita memiliki selaput lendir yang bertugas membuat dahak untuk melindungi dab mendukung sistem pernapasan kita.

Selaput tersebut melapisi mulut dan hidung, tenggorokan, sinus, dan paru-paru.

Dahak bersifat lengket sehingga bisa menjebak debu, alergen, dan virus. Saat kita sehar, dahak akan berubah jadi encer sehingga tidak terlihat.

Baca juga: 6 Minuman Pengencer Dahak yang Penting Diketahui

Baca juga: Batuk dan Sesak, Waspadai Penyakit Paru Kronis karena Rokok

Cara menghilangkan dahak

Saat dahak terlalu kental, tentu kita merasa tidak nyaman dan ingin mengeluarkannya segera dari tubuh.

Untuk mengeluarkan dahak dari tubuh, Anda bisa mengikuti cara menghilangkan dahak secara alami berikut:

  • Jaga kelembaban udara

Udara kering dapat mengiritasi hidung dan tenggorokan, menyebabkan produksi dahak lebih tinggi untuk melumasi saluran napas.

Baca juga: Jadi Ahli Nuklir, Alasan Anak Dono Warkop DKI Dulu Pilih Beasiswa dari Negara Swiss Diungkap Indro

Untuk mengatasisnya, Anda bisa menggunakan pelembab ydara atau humidifier.

Cara ini juga membantu meningkatkan kualitas tidur dengan menjaga kebersihan hidung dan mencegah sakit tenggorokan.

  • Minum banyak air

Tubuh perlu tetap terhidrasi untuk menjaga agar dahak tidak mengental.

Baca juga: Dedi Mulyadi Temukan Sungai Dibeton Jadi Ruko: Giliran Banjir Nyalahin Gubernur

Saat seseorang sakit pilek, minum cairan ekstra dapat mengencerkan dahak dan membantu mengeringkan sinus.

  • Oleskan waslap hangat dan lembap ke wajah

Kain lap basah yang hangat bisa menjadi obat yang menenangkan untuk sakit kepala sinus yang berdenyut.

Menghirup udara melalui kain lembab juga bisa mengembalikan kelembapan ke hidung dan tenggorokan dengan cepat.

Baca juga: CPNS Diangkat Paling Lambat Juni, PPPK Oktober 2025

Sebab, panas dari kain akan membantu menghilangkan rasa sakit dan tekanan.

Cobalah beberapa cara menghilangkan dahak yang mengganggu tenggorokan di atas. Apabila rasanya belum nyaman, tak ada salahnya Anda mengonsumsi obat pengencer dahak yang tersedia di apotek atau toko obat.

Jika masalah kesehatan ini tak kunjung sembuh atau semakin memburuk, ada baiknya Anda segera berkonsultasi ke dokter.

Baca juga: 5 Obat Alami Batuk dan Pilek untuk Anak yang Praktis dan Aman

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau