Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Ciri-ciri Kanker Rahim Stadium Awal, Pantang Disepelekan

Kompas.com - 22/10/2023, 19:30 WIB
Elizabeth Ayudya Ratna Rininta

Penulis

Sumber WebMD

KOMPAS.com - Kanker rahim adalah kondisi berupa tumbuhnya tumor ganas atau sel kanker pada bagian rahim atau uterus.

Penyakit ini bisa menyebabkan pendarahan berlebihan dan memicu anemia. Komplikasi lainnya yaitu penyebaran sel kanker ke organ lain atau metastasis.

Banyak penderita kanker rahim yang tidak menyadari kondisinya sebelum melakukan pemeriksaan dengan dokter.

Padahal, sebenarnya ada beberapa ciri-ciri kanker rahim yang bisa dikenali sejak stadium awal atau tahap satu.

Simak penjelasan di bawah ini untuk mengetahui gejala kanker rahim stadium awal yang perlu dikenali para wanita.

Baca juga: Siapa yang Berisiko Terkena Kanker Rahim?

Apa saja ciri-ciri kanker rahim stadium awal?

Pada stadium awal, sel kanker sudah muncul di rahim wanita dan mengganggu kelenjar serviks.

Namun saat berada di tahap awal, sel kanker belum menyebar keluar rahim atau tumbuh di organ lain.

Stadium awal kanker rahim dibagi menjadi dua bagian yaitu stadium 1A dan 1B.

Pada stadium 1A, kanker tumbuh di endometrium (lapisan dalam rahim) dan mungkin telah tumbuh kurang dari setengah jalan melalui lapisan otot yang mendasari rahim.

Sementara itu pada stadium 1B, sel kanker telah mengalami pertumbuhan pesat dari endometrium ke lapisan otot rahim.

Sel kanker telah tumbuh lebih dari setengah jalan melalui lapisan otot, meski belum menyebar di luar organ.

Dikutip dari WebMD, berikut ciri-ciri kanker rahim stadium awal yang pantang disepelekan:

  1. Keluar keputihan abnormal berwarna merah muda, cokelat, atau mengandung darah
  2. Cairan keputihan berbau tak sedap atau busuk
  3. Bercak atau perdarahan di antara periode menstruasi
  4. Pendarahan setelah berhubungan seks
  5. Vagina mengeluarkan cairan encer atau berlumuran darah
  6. Perdarahan vagina setelah menopause atau henti haid
  7. Nyeri pada perut bagian bawah
  8. Nyeri panggul yang muncul berturut-turut.

Wanita yang mengalami gejala kanker rahim stadium awal seperti disebutkan di atas, sebaiknya segera periksa ke dokter.

Baca juga: Mengenal Pap Smear, Pemeriksaan Penting untuk Deteksi Kanker Rahim

Bagaimana cara mengatasi kanker rahim stadium awal?

Pengobatan kanker rahim dilakukan sesuai dengan kondisi yang dialami masing-masing pasien.

Namun umumnya, kanker rahim biasanya diatasi dengan operasi atau pembedahan yang disebut histerektomi total.

Operasi ini bertujuan untuk pengangkatan rahim, leher rahim, saluran tuba, dan ovarium.

Selain itu, kanker rahim juga bisa diatasi dengan histrektomi radikal atau pengangkatan rahim dan leher rahim, sebagian vagina, saluran tuba, serta ovarium.

Pengangkatan jaringan terdekat dan kelenjar getah bening juga bisa dilakukan dengan metode bedah histrektomi radikal.

Karena dilakukan dengan metode pengangkatan rahim, histrektomi bisa menyebabkan wanita mandul.

Namun jika penderita masih ingin memiliki anak, dokter mungkin merekomendasikan terapi hormon progestin. Terapi tersebut bertujuan untuk mengecilkan atau menghilangkan sel kanker.

Dengan mengetahui ciri-ciri kanker rahim stadium awal, wanita dapat mewaspadai penyakit ini dan segera melakukan perawatan untuk meminimalisir risiko yang terjadi. 

Baca juga: Makanan untuk Mencegah Kanker Rahim yang Baik Dijadikan Kebiasaan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau