Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenali Apa Itu Aerobik dan Manfaatnya yang Ampuh Turunkan Berat Badan

Kompas.com - 25/10/2023, 09:01 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Mahardini Nur Afifah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kamu pasti kerap mendengar istilah olahraga aerobik, bukan? Ya, aerobik dikenal sebagai salah satu olahraga untuk menurunkan berat badan yang ampuh. 

Menurut informasi dari Healthline, olahraga aerobik juga sering dikenal dengan istilah olahraga kardio.

Melakukan olahraga berjalan, bersepeda, senam, atau berenang termasuk dalam olahraga aerobik. 

Untuk mengenal salah satu jenis olahraga ini, kenali apa itu aerobik berikut manfaat dan tipsnya untuk menjaga kesehatan. 

Baca juga: Bolehkah Olahraga saat Sakit Flu? Berikut Penjelasannya…

Apa itu aerobik dan apa manfaatnya untuk kesehatan?

Aerobik berasal dari kata "aerob", yang artinya oksigen. Aerobik adalah jenis olahraga yang dapat meningkatkan pernapasan dan detak jantung selama kita melakukannya.

Sedangkan Cleveland Clinic mendefinisikan olahraga aerobik sebagai jenis olahraga yang melibatkan otot-otot besar di tubuh.

Jenis olahraga ini biasanya dilakukan berirama dan berulang-ulang. Kamu dapat mengatur intensitas latihan, atau seberapa keras tubuh kamu bekerja selama mengerjakan latihan ini.

Saat melakukan olahraga aerobik, pernapasan kamu bakal mengontrol jumlah oksigen yang mencapai otot. Hal itu membantu tubuh membakar kalori dan bergerak.

Karena itu, manfaat aerobik terbukti bagus untuk menjaga kesehatan jantung, paru-paru, sistem peredaran darah, dan berat badan agar tetap ideal.

Baca juga: Apakah Olahraga Saat Perut Kosong Dapat Membakar Lemak dengan Cepat?

Seberapa sering olahraga aerobik harus dilakukan?

Idealnya, kita perlu melakukan olahraga sekitar 150 menit setiap minggu, yang sama dengan 30 menit sehari jika dilakukan lima kali seminggu.

Rekomendasi di atas adalah pedoman minimum yang disarankan untuk menurunkan risiko penyakit jantung, diabetes, hipertensi, atau kolesterol tinggi.

Melakukan olahraga aerobik selama 150 menit setiap minggu mungkin terdengar melelahkan. Akan tetapi, ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan agar target tersebut dapat tercapai.

Tips olahraga aerobik agar kesehatan tubuh terjaga

Memulai rutinitas olahraga aerobik dengan target 150 menit per minggu mungkin rasanya berat. Namun, coba jalankan beberapa kiat berikut demi menjaga kesehatan:

  • Jadwalkan dan luangkan waktu khusus untuk olahraga
  • Mulai dengan olahraga aerobik yang paling kamu sukai atau bisa dijangkau
  • Untuk tahap awal, coba berolahraga dalam waktu singkat dulu, misalnya jalan cepat 10 menit, tapi atur dalam tiga kali sehari. Atau, buat bertahap mulai dari 10 menit per hari dan lakukan setiap hari selama 2 minggu, lalu tingkatkan secara berkala setiap 2 minggu, sampai tercapai target minimal yang direkomendasikan
  • Agar lebih semangat, coba lakukan aerobik bersama teman, keluarga, bahkan hewan peliharaan
  • Kamu bisa melakukan latihan aerobik setiap hari, tanpa perlu istirahat di sela-sela sesi kecuali jika kamu sedang cedera atau latihan yang kamu kerjakan memiliki intensitas tinggi (ekstrem), misalkan latihan lari maraton
  • Untuk menghindari cedera saat melakukan olahraga aerobik, pastikan kamu melakukan pemanasan sebelum olahraga dan pendinginan setelah melakukannya. Pemanasan dan pendinginan penting untuk meningkatkan aliran darah ke otot dan mengurangi kemungkinan cedera otot atau sendi

Setelah menyimak apa itu aerobik, manfaat, sampai tipsnya di atas, jangan lupa mulai bangun rutinitas sehat ini.

Baca juga: 4 Jenis Olahraga yang Efektif untuk Membakar Lemak di Perut

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

Terkini Lainnya

Bahu Nyeri Seperti Terbakar? Ini Kemungkinan Penyebabnya…

Bahu Nyeri Seperti Terbakar? Ini Kemungkinan Penyebabnya…

Health
BPOM Telah Terbitkan Izin Edar Pertama Obat VMS

BPOM Telah Terbitkan Izin Edar Pertama Obat VMS

Health
Sebelum Meninggal, Hotma Sitompul Jalani Cuci Darah, Ketahui Prosedurnya

Sebelum Meninggal, Hotma Sitompul Jalani Cuci Darah, Ketahui Prosedurnya

Health
Apakah Stevia Aman untuk Penderita Diabetes? Ketahui Manfaat dan Risikonya

Apakah Stevia Aman untuk Penderita Diabetes? Ketahui Manfaat dan Risikonya

Health
Cara Alami Mengatasi Batu Ginjal: 11 Obat yang Bisa Dicoba di Rumah

Cara Alami Mengatasi Batu Ginjal: 11 Obat yang Bisa Dicoba di Rumah

Health
Apa Penyebab Uban di Usia Muda? Ini Penjelasan Lengkapnya...

Apa Penyebab Uban di Usia Muda? Ini Penjelasan Lengkapnya...

Health
Mengenal Batu Ginjal: Penyebab, Gejala, dan Cara Mengeluarkannya

Mengenal Batu Ginjal: Penyebab, Gejala, dan Cara Mengeluarkannya

Health
Menguatkan Genggaman Tangan Ternyata Penting, Ini Alasan dan Caranya…

Menguatkan Genggaman Tangan Ternyata Penting, Ini Alasan dan Caranya…

Health
Menghadapi Pancaroba: Tips Menjaga Kesehatan di Tengah Perubahan Cuaca

Menghadapi Pancaroba: Tips Menjaga Kesehatan di Tengah Perubahan Cuaca

Health
Mati Rasa dalam Percintaan: Kenali 11 Penyebab dan Cara Menghadapinya

Mati Rasa dalam Percintaan: Kenali 11 Penyebab dan Cara Menghadapinya

Health
5 Efek Samping Teh Detoks: Apa yang Harus Diwaspadai Sebelum Mengonsumsinya?

5 Efek Samping Teh Detoks: Apa yang Harus Diwaspadai Sebelum Mengonsumsinya?

Health
11 Makanan yang Aman untuk Atasi Panas Dalam dan Sakit Tenggorokan

11 Makanan yang Aman untuk Atasi Panas Dalam dan Sakit Tenggorokan

Health
Penderita Penyakit Ginjal Wajib Tahu: 16 Makanan yang Perlu Dihindari

Penderita Penyakit Ginjal Wajib Tahu: 16 Makanan yang Perlu Dihindari

Health
Hotma Sitompul Pernah Derita Batu Ginjal Sebelum Meninggal, Kenali Gejalanya Sebelum Terlambat

Hotma Sitompul Pernah Derita Batu Ginjal Sebelum Meninggal, Kenali Gejalanya Sebelum Terlambat

Health
1,3 Juta Anak Belum Imunisasi, Kemenkes Libatkan Influencer Sebarkan Pentingnya Imunisasi

1,3 Juta Anak Belum Imunisasi, Kemenkes Libatkan Influencer Sebarkan Pentingnya Imunisasi

Health
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau