Sel darah ini membentuk kurang dari 1 persen darah. Jumlah sel darah putih dalam satu mikroliter darah biasanya berkisar antara 3.700-10.500.
Kadar sel darah putih yang lebih tinggi atau lebih rendah dapat mengindikasikan suatu penyakit.
Trombosit adalah sel-sel yang menyusun darah yang membentuk bekuan darah dan mencegah kehilangan darah.
Trombosit dibutuhkan sekitar 150.000 hingga 400.000 sel per mikroliter darah.
Sel darah merah, sel darah putih, dan trombosit, diproduksi di sumsum tulang dan dari sana sel-sel tersebut memasuki aliran darah.
Plasma sebagian besar adalah air yang diserap dari makanan dan cairan yang dicerna oleh usus.
Jantung memompanya ke seluruh tubuh sebagai darah malelui pembuluh darah.
Komponen darah ini memasok zat-zat penting, seperti gula, oksigen, dan hormon, yang kemudian disalurkan ke sel dan organ, serta sebagai media untuk membuang limbah dalam tubuh.
Baca juga: Kenali Apa Itu Sel Darah Merah dan Fungsinya
Mengutip Byju's, berikut macam fungsi darah yang perlu diketahui untuk kelangsung hidup kita:
Darah dikenal sebagai jaringan ikat cair dan bukan hanya cairan saja, karena sel-sel ini hidup yang tersuspensi dalam plasma.
Darah menyerap oksigen dari paru-paru dan mengangkutnya ke berbagai sel tubuh.
Limbah karbon dioksida berpindah dari darah ke paru-paru dan dihembuskan keluar tubuh.
Baca juga: 5 Fungsi Sel Darah Putih sesuai Jenisnya
Nutrisi yang dicerna, seperti glukosa, vitamin, mineral, dan protein diserap ke dalam darah melalui kapiler di vili yang melapisi usus kecil.
Hormon yang disekresikan oleh kelenjar endokrin juga diangkut oleh darah ke berbagai organ dan jaringan.
Darah membantu menjaga suhu internal tubuh dengan menyerap atau melepaskan panas.
Baca juga: 17 Penyebab Sel Darah Putih Tinggi, Bisa Tanda Infeksi sampai Kanker
Trombosit membantu pembekuan darah di lokasi cedera. Trombosit bersama dengan fibrin membentuk gumpalan di lokasi luka.
Darah memasuki ginjal dan disaring untuk membuang limbah nitrogen dari plasma darah. Racun dari darah juga dibuang oleh hati.
Sel darah putih melawan infeksi. Sel ini berkembang biak dengan cepat selama infeksi.
Karena darah memiliki banyak fungsi untuk kelangsungan hidup, sangat penting untuk menjaga kesehatan darah.
Baca juga: Apakah Buah Durian Meningkatkan Kadar Gula Darah?
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.