Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Buah untuk Obat Vertigo Alami, Ada Nanas dan Jambu

Kompas.com - 16/11/2023, 06:01 WIB
Agustin Tri Wardani,
Mahardini Nur Afifah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tahukah Anda, beberapa buah-buahan bisa jadi obat vertigo alami untuk membantu mengurangi gejalanya yang mengganggu aktivitas sehari-hari. 

Perlu diketahui, vertigo bukanlah sebuah penyakit melainkan gejala dari suatu kondisi atau penyakit tertentu.

Melansir VinMec, vertigo yang kambuh dapat membuat penderitanya merasakan sakit kepala, pusing, seolah-olah lingkungan sekitar berputar, mual, dan kehilangan keseimbangan.

Kondisi tersebut tentu dapat diatasi, salah satunya dengan mengonsumsi obat vertigo, mengatur pola makan sehat, dan menghindari beberapa pantangannya.

Untuk lebih jelasnya, kenali apa saja buah untuk obat vertigo alami berikut makanan pantangannya lewat artikel berikut ini.

Baca juga: Kenali Apa itu Vertigo, Ciri-ciri, Penyebab, dan Cara Mengatasinya

Buah untuk obat vertigo alami

Berikut ini macam-macam buah untuk obat vertigo alami yang dapat Anda konsumsi saat masalah kesehatan ini kambuh, yaitu:

  • Nanas

Melansir Fruitonix, buah nanas mengandung enzim yang disebut bromelain, yang memiliki sifat anti-inflamasi yang kuat.

Gejala vertigo yang disebabkan peradangan di telinga bagian dalam dapat diatasi dengan mengonsumsi buah nanas.

Selain itu, buah nanas dapat membantu mengurangi rasa pusing dan membantu menjaga keseimbangan tubuh saat gejala vertigo kambuh.

Enzim bromelain juga membantu memperbaiki sistem pencernaan sehingga meringankan rasa mual yang dapat muncul akibat vertigo.

Baca juga: 2 Posisi Tidur untuk Penderita Vertigo Agar Tak Gampang Kambuh

  • Pisang

Pisang termasuk buah yang baik dikonsumsi oleh penderita vertigo karena buah ini kaya akan kalium. Mineral ini penting untuk membantu menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh.

Kalium memberikan peran penting dalam mengatur kadar elektrolit, yang secara langsung akan mempengaruhi fungsi telinga bagian dalam.

Dengan rutin makan pisang, Anda sekaligus dapat menjaga keseimbangan elektrolit dan meringankan efek pusing dan mual akibat vertigo.

  • Jambu biji

Perlu diketahui, ketika mengalami vertigo harus banyak makan asupan atau buah-buahan yang banyak mengandung vitamin C.

Melansir Netmeds, salah satu buah-buahan yang mengandung banyak vitamin C adalah jambu biji.

Kandungan vitamin C pada jambu dapat mengurangi efek vertigo akibat penyakit Meniere (gangguan telinga bagian dalam yang menyebabkan pusing).

Baca juga: 5 Cara Mengatasi Vertigo, Termasuk Manajemen Stres

  • Stroberi

Selain punya rasa yang segar, buah stroberi banyak mengandung antioksidan dan sifat anti-inflamasi, yang dapat meningkatkan aliran darah yang lebih baik ke otak.

Peningkatan sirkulasi darah dapat mengurangi intensitas dan frekuensi episode vertigo dan membantu Anda mendapatkan kembali stabilitas dan keseimbangan.

Anda dapat mengonsumsi stroberi secara langsung maupun dijadikan jus tanpa gula sebagai minuman untuk vertigo.

  • Kiwi

Kiwi juga potensial menjadi salah satu makanan untuk vertigo yang sedang kambuh. Buah ini banyak mengandung vitamin K, yang baik untuk proses pembekuan dan keseimbangan darah.

Pembekuan darah yang tepat sangat penting untuk menjaga telinga bagian dalam agar tetap sehat dan mencegah gangguan yang menyebabkan vertigo.

Dengan mengonsumsi kiwi secara teratur, Anda dapat meningkatkan kesehatan otak secara keseluruhan dan mengurangi keparahan gejala vertigo.

Baca juga: 5 Jenis Makanan Penyebab Vertigo Kambuh yang Sebaiknya Dihindari

  • Jeruk

Tak hanya jambu biji, jeruk juga menjadi sumber vitamin C yang tinggi.

Tercukupinya asupan vitamin C dalam tubuh dapat mendukung sistem kekebalan tubuh yang sehat dan mengurangi risiko kondisi seperti penyakit Meniere, yang dapat menyebabkan vertigo.

  • Alpukat

Alpukat adalah buah yang kaya lemak sehat. Buah ini baik untuk vertigo karena otak akan bergantung pada lemak sehat untuk menjalankan fungsi optimalnya.

Alpukat juga bermanfaat untuk meningkatkan aliran darah, mengurangi peradangan, membantu menjaga keseimbangan, dan meringankan gejala vertigo.

Setelah mengetahui buah untuk obat vertigo alami, Anda kini juga perlu mengenal apa saja makanan-makanan yang memiu vertigo kambuh.

Baca juga: 5 Obat Vertigo Alami yang Ampuh

Makanan penyebab vertigo kambuh yang sebaiknya dihindari

Dilansir dari Healthline, berikut ini makanan penyebab vertigo kambuh yang sebaiknya Anda hindari yaitu:

  • Makanan mengandung histamin tinggi

Makanan penyebab vertigo kambuh yang sebaiknya dihindari orang yang sensitif dengan histamin adalah makanan yang mengandung histamin tinggi, seperti anggur merah, keju berumur tua, atau makanan yang difermentasi.

  • Makanan dengan kandungan garam tinggi

Makanan yang tinggi garam dan natrium seperti makanan cepat saji, camilan asin, hidangan olahan dapat menyebabkan retensi cairan dan meningkatkan tekanan darah. Kedua kondisi tersebut potensial memengaruhi keseimbangan cairan di telinga bagian dalam. 

  • Asupan berkafein

Makanan dan minuman berkafein, seperti kopi, teh, cokelat, minuman bersoda, atau minuman berenergi memiliki efek diuretik dan dapat memengaruhi tekanan darah. Kafein yang berlebihan juga dapat memicu atau memperburuk gejala vertigo pada sebagian orang.

  • Makanan berlemak tinggi

Makanan lainnya yaitu makanan tinggi lemak, terutama lemak jenuh dan trans seperti gorengan, keju, daging merah, dan jeroan. Makanan tersebut dapat mempengaruhi sirkulasi darah dan berpotensi menyebabkan masalah keseimbangan.

  • Makanan bersantan atau pedas

Makanan pedas mengandung zat aktif seperti kapsaisin yang dapat merangsang reseptor rasa dan memicu respons fisik yang melibatkan sistem keseimbangan.

Makanan pedas dan bersantan juga dapat menyebabkan iritasi pada lambung, meningkatkan produksi asam lambung, yang pada gilirannya dapat memicu gejala seperti pusing dan mual.

Selain itu, stimulasi sistem saraf dari memakan makanan pedas dapat memengaruhi respons tubuh terhadap stres dan stimulus eksternal, yang dapat berkontribusi memicu terjadinya vertigo.

Nah, beberapa makanan penyebab vertigo kumat di atas bersifat individual. Sehingga hanya beberapa orang saja yang mungkin mengalami vertigo kambuh saat mengonsumi makanan-makanan di atas.

Demikian penjelasan mengenai apa saja buah untuk obat vertigo beserta makanan penyebab vertigo kambuh yang sebaiknya dihindari. Jika Anda merasa masalah kesehatan ini sering mengganggu, pastikan untuk berkonsultasi ke dokter agar akar penyebabnya bisa diatasi.

Baca juga: 6 Penyebab Vertigo yang Perlu Diwaspadai

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau