Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Seseorang yang Kelebihan Karbohidrat Dapat Menjadi Gemuk?

Kompas.com - 24/11/2023, 12:01 WIB
Agustin Tri Wardani,
Mahardini Nur Afifah

Tim Redaksi

  • Tidur cukup

Kurang tidur dapat meningkatkan kadar kortisol (hormon stres) dan ghrelin (hormon lapar) sehingga memicu meningkatnya konsumsi karbohidrat. Untuk itu, pastikan Anda tidur dengan waktu yang cukup sebagai salah satu cara mengatasi kelebihan karbohidrat.

  • Batasi atau hindari minuman manis

Soda dan minuman manis merupakan asupan karbohidrat ekstra dalam bentuk gula. Anda perlu menghindari kedua jenis minuman tersebut agar tidak kelebihan karbohidrat. Secara bertahap, ganti minuman manis dengan minuman tawar atau air putih.

Baca juga: Benarkah Karbohidrat Bikin Gendut? Begini Faktanya...

  • Konsumsi sayuran non-tepung

Perlu diketahui, beberapa jenis sayuran juga mengandung banyak karbohidrat, seperti jagung, kentang, dan umbi-umbian lainnya. Untuk itu, biasakan untuk mengisi setidaknya setengah piring lauk dengan sayuran rendah karbohidrat, seperti sayuran hijau, brokoli, paprika, dan jamur.

  • Hindari gorengan bertepung

Cara lainnya mengatasi kelebihan karbohidrat adalah dengan menghindari menggoreng makanan dengan adonan tepung dan minyak. Saat melapisi makanan dengan tepung otomatis bisa menambah karbohidrat ekstra pada makanan tersebut. Sebagai gantinya, panggang ayam, ikan, atau sayuran dengan bumbu dan rempah-rempah yang kaya rasa.

  • Baca label nutrisi

Selain mengubah pola hidup dengan menghindari beberapa makanan, Anda juga harus jeli dalam memperhatikan label makanan sebelum mengonsumsinya. Sebisa mungkin kurangi makanan kemasan yang mengandung karbohidrat tinggi dan ganti dengan yang lebih rendah kandungannya.

Nah itu dia penjelasan mengenai alasan mengapa kelebihan karbohidrat dapat menjadi gemuk dan bagaimana cara mengatasinya di atas. Hindari karbohidrat berlebih agar tidak memicu peningkatan berat badan dan risiko kesehatan buruk lainnya.

Baca juga: 4 Mitos tentang Karbohidrat bagi Kesehatan Tubuh, Bagaimana Faktanya?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau