Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Stres Bisa Menyebabkan Asam Lambung Naik? Ini Penjelasannya…

Kompas.com - 08/07/2024, 16:00 WIB
Ria Apriani Kusumastuti

Penulis

KOMPAS.com - Asam lambung umumnya disebabkan oleh kebiasaan makan yang buruk dan asupan makanan yang kurang tepat. Namun, apakah stres bisa menyebabkan asam lambung naik?

Ternyata, stres bisa menyebabkan asam lambung naik dan membuat gejala yang muncul semakin serius.

Mengelola stres yang dirasakan umumnya dapat mengurangi gejala asam lambung, seperti dengan berolahraga, tidur cukup, dan melakukan yoga.

Untuk lebih jelasnya, ketahui kaitan antara stres dan asam lambung serta cara mengatasinya berikut ini.

Baca juga: 18 Efek Stres pada Tubuh dan Cara Mengatasinya

Apakah stres bisa menyebabkan asam lambung naik?

Ternyata, stres bisa menyebabkan asam lambung naik dan memperparah gejala yang dirasakan.

Dilansir dari Health, stres dapat berdampak negatif pada fungsi usus sehingga gejala asam lambung bisa lebih sering muncul.

Pasalnya, stres dapat membuat kadar hormon prostaglandin dapat berkurang secara signifikan.

Padahal, hormon ini bertugas untuk melapisi perut dan melindunginya dari asam lambung.

Berkurangnya kadar hormon prostaglandin ini dapat memicu peningkatan asam lambung dan membuat gejalanya semakin serius.

Tidak hanya itu saja, orang-orang yang merasa stres secara berlebihan memiliki risiko 1,95 kali lipat lebih tinggi untuk mengalami asam lambung dibandingkan orang-orang yang mengalami stres ringan.

Dilansir dari Healthline, stres yang berlebihan bisa menyebabkan gejala asam lambung secara terus menerus, seperti:

  • Nyeri ulu hati, atau heartburn
  • Muntah, atau regurgitasi
  • Nyeri dada
  • Batuk
  • Sendawa

Tidak hanya stres, beberapa masalah kesehatan mental juga dapat meningkatkan risiko refluks asam atau membuat gejalanya semakin parah, termasuk kecemasan dan depresi.

Baca juga: Bagaimana Cara supaya Asam Lambung Tidak Kambuh Lagi? Ini 6 Daftarnya…

Cara mengatasi asam lambung naik karena stres

Asam lambung tidak hanya menyebabkan rasa tidak nyaman, tetapi juga akan mengganggu aktivitas yang dilakukan.

Anda yang mengalami asam lambung karena stres perlu mengelola stres yang dirasakan dengan melakukan perubahan kebiasaan sehingga gejala asam lambung bisa berangsur berkurang.

Terdapat beberapa cara mengatasi asam lambung naik karena stres, yakni:

  • Lebih sering berolahraga sehingga kadar hormon alami di dalam tubuh bisa mengurangi stres
  • Tidur cukup, atau setidaknya selama tujuh jam setiap malam
  • Melakukan meditasi, atau mindfulness
  • Melakukan yoga atau tai chi
  • Melakukan kegiatan yang membuat tubuh rileks, seperti mendengarkan lagu, menggambar, atau menulis jurnal
  • Memiliki batasan yang sehat sehingga kesehatan mental dan emosional tetap stabil
  • Melakukan perawatan diri
  • Melakukan perawatan untuk masalah kesehatan mental yang dimiliki, seperti dengan terapi bicara dan minum obat

Memahami apakah stres bisa menyebabkan asam lambung naik sangatlah penting sehingga Anda bisa melakukan tindakan pencegahan yang diperlukan.

Melakukan beberapa cara di atas umumnya bisa menghindarkan rasa stres dan mengurangi gejala asam lambung yang muncul.

Meskipun begitu, Anda diimbau untuk tidak melakukan diagnosis pribadi dan mengonsumsi obat-obatan yang belum terbukti aman secara medis karena justru bisa berbahaya untuk kesehatan.

Baca juga: 22 Penyebab Stres dan Cara Mengatasinya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau