KOMPAS.com - Disfungsi ereksi adalah kondisi di mana seseorang sulit untuk mencapai atau menjaga penis tetap ereksi saat berhubungan seksual. Lantas, apakah disfungsi ereksi bisa kembali normal?
Ternyata, disfungsi ereksi bisa kembali normal dengan melakukan pengobatan atau perawatan yang diperlukan.
Meskipun beberapa penyebab disfungsi ereksi tidak bisa disembuhkan secara total, pengobatan yang tepat bisa membantu agar penis bisa dan tetap ereksi untuk melakukan hubungan seksual.
Untuk lebih jelasnya, ketahui beberapa cara mengatasi disfungsi ereksi dan kapan perlu ke dokter berikut ini.
Baca juga: 10 Cara Menguatkan Ereksi secara Alami Tanpa Obat
Orang-orang yang mengalami disfungsi ereksi bisa normal kembali dengan melakukan pengobatan atau perawatan yang tepat, termasuk melakukan pola hidup sehat.
Dilansir dari Cleveland Clinic, disfungsi ereksi merupakan masalah kesehatan yang bisa disembuhkan secara total.
Meskipun beberapa penyebab disfungsi ereksi tidak bisa disembuhkan, banyak jenis pengobatan yang bisa dilakukan untuk membantu Anda mencapai dan menjaga ereksi untuk melakukan hubungan seksual.
Cara pertama yang bisa dilakukan untuk mengatasi disfungsi ereksi adalah dengan menemukan penyebabnya.
Pasalnya, beberapa masalah kesehatan bisa meningkatkan risiko disfungsi ereksi, termasuk diabetes, tekanan darah tinggi, kolesterol, gangguan ginjal kronis, dan stroke.
Pengobatan secara medis akan dilakukan untuk mengatasi masalah kesehatan yang dimiliki sehingga gejala disfungsi ereksi bisa berkurang.
Selain pengobatan medis, perubahan kebiasaan juga perlu dilakukan untuk mengurangi atau menyembuhkan kondisi yang dialami.
Adapun cara mengatasi disfungsi ereksi yang perlu diketahui, yakni:
Disfungsi ereksi, atau impotensi, tidak bisa sembuh dengan sendiri tanpa melakukan perubahan kebiasaan atau pengobatan medis yang diperlukan.
Kondisi ini merupakan masalah kesehatan yang bisa dialami oleh siapa saja, tetapi risikonya akan bertambah besar seiring dengan bertambahnya usia.
Namun, Anda diimbau untuk tidak merasa malu jika mengalami impotensi agar Anda bisa segera mendapatkan pengobatan atau perawatan yang diperlukan.
Baca juga: 10 Cara Mengatasi Susah Ereksi secara Alami, Termasuk Olahraga