Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Makanan untuk Menaikkan Trombosit, Tak Hanya Jus Jambu

Kompas.com - 30/05/2021, 12:02 WIB
Mahardini Nur Afifah

Penulis

KOMPAS.com - Jus jambu kerap digunakan sebagai rujukan makanan untuk menaikkan trombosit yang turun di bawah normal. 

Sebenarnya, jenis asupan yang bisa digunakan sebagai cara menaikkan trombosit dalam darah secara alami cukup banyak. 

Orang yang kadar trombositnya turun di bawah normal perlu mengonsumsi makanan yang mengandung folat, zat besi, serta vitamin B12, C, D, dan K.

Baca juga: 8 Cara Menaikkan Trombosit secara Alami dan Medis

Trombosit adalah salah satu jenis sel darah yang berfungsi untuk membantu proses pembekuan darah.

Seperti diketahui, beragam gangguan kesehatan seperti infeksi, demam berdarah, leukemia, sirosis, sampai penyakit autoimun bisa jadi penyebab kadar trombosit turun.

Ketika kadar trombosit turun, seseorang bisa merasakan gejala seperti lelah, memar, sampai gusi berdarah. Berikut beberapa jenis makanan untuk menaikkan trombosit:

1. Kacang-kacangan dan jeruk

Dilansir dari NDTV, kacang merah, kacang polong, kacang tanah, jeruk, dan kacang-kacangan lainnya adalah makanan sumber folat alami.

Folat adalah jenis vitamin B yang berguna untuk membantu pertumbuhan sel, termasuk sel darah.

2. Kerang, daging sapi, biji labu

Kerang, biji labu, daging sapi, dan kacang-kacangan termasuk asupan yang mengandung zat besi.

Fungsi zat besi penting untuk menunjang produksi sel darah yang sehat, termasuk trombosit.

Penelitian pada 2012 lalu menunjukkan, makan asupan yang kaya zat besi efektif meningkatkan trombosit penderita anemia defisiensi zat besi.

Baca juga: Berapa Nilai Trombosit Normal?

3. Hati sapi, daging sapi, telur, ikan

Melanisr Medical News Today, makan hati sapi, daging sapi, telur, atau ikan laut juga bisa meningkatkan kadar vitamin B12 dalam tubuh.

Kekurangan vitamin B12 bisa membuat kadar trombosit turun di bawah jumlah normal.

Kekurangan vitamin B12 rentan dialami vegetarian atau vegan yang pantang protein hewani.

Kalangan vegan atau vegetarian bisa mendapatkan makanan yang mengandung vitamin B12 dari sereal fortifikasi serta susu almond atau kedelai fortofikasi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com