KOMPAS.com - Secara tradisional, dipercaya beberapa herbal dapat diminum untuk pengobatan alami perut kembung.
Mengutip NHS, perut kembung adalah kondisi perut yang terasa penuh dan tidak nyaman. Gejalanya, meliputi:
Baca juga: 13 Makanan dan Minuman Penyebab Perut Kembung
Biasanya penyebabnya adalah:
Perut kembung sangat umum dan ada beberapa hal yang dapat dilakukan untuk meredakannya.
Mengutip Healthline, sejumlah studi awal telah menunjukkan bahwa beberapa teh herbal dapat membantu menenangkan kondisi tidak nyaman sebagai tanda perut kembung.
Berikut macam herbal yang dapat berkhasiat untuk mengobati perut kembung:
Baca juga: 10 Cara Mengatasi Perut Kembung Secara Alami dan dengan Bantuan Obat
Mengutip Healthline, peppermint (Mentha piperita) dalam pengobatan tradisional dikenal luas untuk membantu menenangkan masalah pencernaan karena memiliki rasa yang sejuk dan menyegarkan.
Uji tabung dan penelitian pada hewan menunjukkan bahwa senyawa tanaman yang disebut flavonoid yang ditemukan dalam peppermint dapat menghambat aktivitas sel mast.
Sel mast adalah sel dari bagian sistem kekebalan yang berlimpah di usus dan terkadang berperan dalam kondisi perut kembung.
Penelitian pada hewan juga menunjukkan bahwa peppermint melemaskan usus, yang dapat meredakan kejang usus, kembung, dan rasa sakit perut.
Satu penelitian menemukan bahwa 1 kantong teh memberikan minyak peppermint 6 kali lebih banyak dari pada 1 porsi kapsul daun peppermint.
Oleh karena itu, teh peppermint mungkin cukup manjur.
Baca juga: Perut Kembung
Mengutip Healthline, lemon balm adalah tanaman yang memiliki aroma dan rasa lemon, tetapi bentuk daunnya mirip mint.
European Medicines Agency mencatat bahwa teh lemon balm berdasarkan penggunaan tradisionalnya dapat meredakan masalah pencernaan ringan, termasuk perut kembung dan gas.
Namun, lemon balm atau tehnya belum diuji tentang potensi efek sampingnya pada masalah pencernaan pada manusia. Diperlukan lebih banyak penelitian.