Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Komplikasi Anemia pada Anak yang Harus Diwaspadai Orangtua

Kompas.com - 15/02/2023, 10:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

KOMPAS.com - Komplikasi anemia pada anak bisa terjadi karena kekurangan asupan zat besi, seperti detak jantung cepat hingga pertumbuhan terlambat.

Mengutip Healthline, anemia adalah kondisi di mana terjadi penurunan kadar hemoglobin dalam sel darah merah.

Hemoglobin adalah protein dalam sel darah merah yang bertanggung jawab untuk membawa oksigen ke seluruh jaringan tubuh. Hemoglobin terbentuk atas bantuan dari zat besi. 

Baca juga: 13 Tanda-tanda Anemia pada Anak yang Bisa Berbahaya

Dokter spesialis gizi klinik, dr. Nurul Ratna Mutu Manikam, M.Gizi, Sp.GK mengatakan bahwa  anemia di Indonesia terjadi pada 28,1-38,5 persen balita (bayi bawah 5 tahun).

Sekitar 26 persen pada anak usia 5-14 tahun dan sekitar 18,4-32 persen pada anak remaja (15-24 tahun).

Sebanyak 50-60 persen anemia pada anak Indonesia disebabkan oleh kurangnya asupan/defisiensi zat besi.

Mengacu pada Angka Kecukupan Gizi (AKG) 2019, kebutuhan zat besi anak sebagai berikut:

  • Usia 1-3 tahun: 7 mg
  • Usia 4-6 tahun: 10 mg

Baca juga: 3 Cara Cegah Anemia Pada Anak, Orangtua Wajib Tahu

 

Komplikasi anemia pada anak

Disari dari Healthline dan WebMD, sebagian besar kasus anemia defisiensi besi ringan dan tidak menimbulkan komplikasi.

Kondisi ini biasanya bisa dengan mudah diobati. Namun jika tidak diobati, bisa menyebabkan komplikasi anemia defisiensi besi, meliputi:

Baca juga: Terungkap Identitas Penumpang Alphard Putih Saat Insiden Patwal Tendang Pemotor di Puncak

  • Sakit kepala

Anemia bisa menurunkan jumlah oksigen yang mencapai otak anak. Ini menyebabkan arteri di area tersebut membengkak, yang membuat sakit kepala pada anak.

Komplikasi anemia pada anak ini bisa terjadi karena zat besi membantu menjaga kadar bahan kimia otak, seperti serotonin, dopamin, dan norepinefrin, agar tetap stabil.

Saat zat besi rendah, hormon ini bisa berfluktuasi dan memicu sakit kepala migrain.

Baca juga: 14 Makanan Sumber Zat Besi yang Bisa Mencegah Stunting pada Anak

  • Detak jantung cepat atau tidak teratur

Anemia pada anak bisa menyebabkan jantung harus memompo lebih banyak darah untuk mengimbangi pasokan oksigen yang rendah.

Hal tersebut bisa menyebabkan detak jantung anak tidak teratur.

Dalam kasus yang parah, komplikasi anemia pada anak bisa menyebabkan gagal jantung atau pembesaran jantung.

Baca juga: Penukaran Uang Baru Dibuka Besok, Ini Cara Daftar PINTAR BI

Halaman:
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau