Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa yang Membuat Penderita Diabetes Gemuk?

Kompas.com - 05/04/2008, 06:45 WIB

KELEBIHAN makan menjadi kontributor terbesar pada meningkatnya berat badan yang terjadi ketika seorang penderita diabetes mulai menggunakan insulin.

Tetapi kelebihan makan dapat menyulitkan dokter untuk mengenalinya, karena diabetesi mungkin tidak melaporkan secara lengkap apa yang mereka makan, demikian menurut jurnal Diabetes Care.

Dr. Miriam Ryan, dari CHU Angers, Perancis, dan koleganya menyatakan bahwa pengaruh asupan makanan pada peningkatan berat badan terjadi pada 23 diabetesi dewasa tipe 1 dan tipe 2 yang memulai terapi insulin.

Selama penelitian mereka, diabetesi tipe 1 mendapatkan peningkatan berat badan rata-rata 5 kilogram dan diabetesi tipe 2 meningkat rata-rata 2 kilogram.

Peningkatan berat badan ini diduga terjadi karena melambatnya metabolisme tubuh, turunnya aktivitas fisik, atau meningkatnya gula dalam urin, yang kemungkinan besar terkait karena kelebihan makan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com