Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gudang Terbakar Hebat, Asap Terlihat Dari Jarak 12 Kilometer

Kompas.com - 22/03/2012, 21:01 WIB
Lasti Kurnia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Hebatnya api yang melalap gudang oli di kawasan penjaringan, terlihat dari jarak belasan kilometer, Jakarta, Kamis (22/3/2012).

Kebakaran menimpa dua buah gudang di Komp pergudangan Pluit Karang Karya II, Blok B Utara no 21. Api membara hebat hingga setinggi 20 meter, sementara asap hitam yang diakibatkan kobaran api terlihat hitam pekat dan membubung tinggi hingga belasan kilometer.

Sebelum menuju ke lokasi, wartawan Kompas melihat asap kebakaran tersebut dari kawasan Monumen Nasional yang berjarak 7,5 kilometer. Sementara saksi mata lainnya melihat asap tersebut dari kawasan Jalan Yos Sudarso, yang berjarak 12 kilometer.

Api yang menyala sejak pukul 16.30 wib, hingga saat ini belum padam dan masih membara hebat. Petugas pemadam dari Dinas Pemadam Kebakaran Suku Dinas Jakarta Utara telah berada di lokasi untuk mencegah api menjalar ke kawasan pergudangan di sekitarnya.

Polisi berusaha mencegah warga mendekati lokasi kebakaran karena dikhawatirkan api bisa menjalar ke tumpahan oli yang mengalir ke jalanan. Namun sejumlah warga, tetap saja berusaha mendekat untuk menonton karena penasaran.

Ancaman lainnya adalah bahaya korsleting dari kabel listrik yang berada di lokasi jalan sekitar gudang yang terbakar. Karena belum seluruh aliran listrik dimatikan, terjadi korsleting di sebuah tiang listrik yang berjarak lima meter dari lokasi gudang yang terbakar. Sejumlah ledakan kecil dan percikan bunga api, mengejutkan warga sekitar.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com