Menghentikan konsumsi percocet secara mendadak juga bisa menyebabkan gejala penarikan, terutama jika kita telah menggunakannya untuk waktu yang lama atau dalam dosis tinggi.
Mereka yang telah mengalami overdosis percocet biasanya mengalami hilangnya nafsu makan, mual, muntah, sakit perut, berkeringat, dan kebingungan atau kelemahan.
Dalam kondisi yang lebih parah, overdosis percocet juga menyebabkan rasa sakit di perut bagian atas, urin gelap, dan kulit menguning.
Baca juga: Juice Wrld Meninggal, Bisakah Kejang Sebabkan Kematian?
Overdosis juga dapat menyebabkan melemahnya otot yang parah, pernapasan yang sangat lambat, rasa kantuk yang ekstrem, atau koma.
Oleh karena itu, kita harus menggunakannya sesuai saran dokter. Obat ini juga tidak akan berfungsi maksimal jika kita menggunakannya dalam waktu yang lama.
Saat hal itu terjadi, sebaiknya kita segera berkonsultasi dengan dokter.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.