1. Buat perencanaan
Perencanaan matang membantu kita menentukan persiapan kebutuhan dan menyesuaikannya dengan kondisi cuaca dan jalan.
Tanpa persiapan, berbagai hal seperti waktu tempuh yang terlalu lama dapat membuat kita stres selama perjalanan.
Baca juga: Kenali Sindrom Post Holiday Blues, Merasa Depresi Setelah Liburan
2. Tidur yang cukup
Pola tidur malam yang sehat akan mengurangi kesulitan untuk terlelap atau jet lag saat berlibur.
Jika kita kekurangan waktu tidur malam cobalah beristirahat sejenak pada siang hari dan batasi konsumsi kafein.
3. Tetap aktif bergerak
Perjalanan yang jauh terkadang membatasi ruang gerak kita. Oleh karena itu, lakukan peregangan atau sebisa mungkin melakukan jalan kaki sata berlibur.
Hal ini berguna untuk menjaga kita tetap rileks dan berenergi.
4. Cukupi asupan nutrisi
Sesuaikan kebutuhan kalori dari karbohidrat dan lemak dengan aktivitas yang kita lakukan saat berlibur. Selain itu, penuhi kebutuhan vitamin dan air untuk menjaga daya tahan tubuh selama berlibur.
5. Batasi gadget dan aktivitas kerja
Selain membuat kita sulit rileks, tetap melakukan pekerjaan saat liburan akan mengurangi kualitas liburan. Hal ini juga bisa stres setelah berlibur.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.