"Mandi dapat menyegarkan tubuh kita, asalkan tidak terlalu lama atau air yang kita gunakan terlalu panas," ucap Jaquel Patterson, presiden American Association of Naturopathic Physicians.
Mandi terlalu lama justru berdampak buruk bagi kesehatan. Pasalnya, bisa mengangkat minyak alami yang bertugas untuk melindungi jaringan-jaringan kulit.
Padahal mandi cepat sudah cukup ampuh untuk mengusir bau badan, keringat, dan minyak berlebih pada permukaan kulit.
Di sisi lain, mandi dengan air yang terlalu panas juga bisa menghasilkan konsekuensi yang serius pada tubuh, seperti kulit kering dan pecah-pecah, iritasi, dan tekanan darah yang turun tiba-tiba.
Bagi orang dewasa, batas aman yang direkomendasikan untuk mandi tanpa menyebabkan kerusakan pada kulit adalah sebesar 41 hingga 42 derajat Celsius.
Baca juga: Untuk Tetap Sehat, Seberapa Sering Kita Harus Mandi?
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.