Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konsumsi Kopi Berlebihan Bisa Turunkan Daya Tahan Tubuh, Kok Bisa?

Kompas.com - 07/03/2020, 16:30 WIB
Ariska Puspita Anggraini

Penulis

Selain itu, kita juga dianjurkan untuk mengonsumsi kopi tanpa tambahan apapun - seperti susu, gula atau creamer - agar manfaatnya terasalebih efektif. Melansir SehatQ, berikut berbagai manfaat kopi:

- Membantu membakar lemak

Riset membuktikan bahwa metaboilisme tubuh seseorang memang meningkat 3-11 persen setelah minum kopi hitam.

Hanya saja, efek tersebut akan berkurang dalam jangka panjang. Dengan kata lain, metabolisme pada tubuh akan sama beradaptasi seiring dengan semakin seringnya Anda mengonsumsi kopi.

- Menurunkan risiko diabetes

Mengonsumsi kopi ternyata dapat mengurangi risiko diabetes tipe 2 hingga 67 persen.

Namun, manfaat tersebut bisa kita dapatkan jika mengonsumsi kopi tanpa tambahan pemanis atau gula.

- Mencegah penyakit Alzheimer

Riset membuktikan, peminum kopi hitam memiliki risiko 65 persen lebih rendah untuk mengalami Alzheimer.

Meski demikian, Anda juga sebaiknya juga menjalani pola hidup sehat secara keseluruhan, terutama dengan menjaga pola makan dan berolahraga teratur.

- Menyehatkan organ hati

Berbagai penyakit hati, seperti hepatitis dan pembengkakan hati, dapat berujung pada sirosis.

Namun, risiko terkena penyakit hati yang berujung sirosis dapat dikurangi dengan rutin mengonsumsi kopi hitam.

Penelitian juga membuktikan, orang yang rutin minum kopi hitam setiap hari memiliki risiko lebih rendah untuk terkena sirosis hingga 65 persen.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com