KOMPAS.com - Sperma umumnya berupa cairan kental berwarna keputihan.
Namun, beberapa kondisi dapat mengubah kekentalan cairan yang dikeluarkan pria saat ejakulasi menjadi lebih encer.
Air mani atau sperma encer yang hanya terjadi sesekali umumnya bukan masalah kesehatan serius.
Namun, apabila sperma encer terjadi berulang kali dalam waktu yang lama, kondisi tersebut bisa jadi tanda masalah kesuburan.
Baca juga: Awas, Ini Risiko Pakai Masker Sperma untuk Menyembuhkan Jerawat
Melansir Healthline, terdapat beberapa penyebab sperma encer, di antaranya:
Jumlah sperma kurang dari 15 juta sperma per milileter diangap di bawah normal.
Sperma bisa sedikit karena pembengkakan pembuluh darah testis, infeksi menular seksual, tumor, ketidakseimbangan hormon, sampai masalah ejakulasi
Ejakulasi yang terlalu sering bisa menyebabkan produksi air mani encer.
Jika pria ejakulasi selama beberapa kali sehari, kualitas air mani umumnya akan berubah dari kental menjadi lebih encer.
Tubuh prua membutuhkan waktu beberapa jam untuk menghasilkan air mani yang normal dan sehat kembali.
Baca juga: Berapa Lama Sperma Mampu Bertahan di Dalam Rahim?
Penyebab sperma encer dan masalah kesuburan pria lainnya yakni kekurangan nutrisi zinc.
Melansir Medical News Today, tubuh manusia tidak bisa memproduksi zinc. Untuk itu, Anda perlu menambahkannya ke dalam asupan sehari-hari.
Beberapa makanan yang banyak mengandung zinc di antaranya tiram, daging merah, ayam, kacang-kacangan, dan produk susu.
Jika pria mendapati air mani encer terus menerus dan ada perubahan warna pada sperma, konsultasikan kepada dokter spesialis urologi.
Apabila sperma encer membuat pria tidak subur dan pasangannya jadi sulit hamil, konsultasikan pada dokter ahli kesuburan.
Dokter umumnya akan merekomendasikan pemeriksaan sperma untuk memeriksa volume air mani, kadar keasaman, jumlah sperma, mortilitas sperma, sampai bentuk sperma.
Baca juga: Ciri-ciri Sperma Sehat yang Mampu Membuahi Sel Telur
Tes lain terkadang juga direkomendasikan untuk memeriksa kadar hormon, kondisi testis, dan organ reproduksi lainnya.
Rekomendasi cara mengentalkan dan menyuburkan sperma encer umumnya diberikan dokter setelah diketahui penyebab sperma encer dengan pasti.
Salah satu perawatan yang direkomendasikan bisa dengan terapi obat antibiotik apabila penyebab sperma encer karena infeksi.
Dokter juga bisa merekomendasikan perawatan hormon sebagai cara memperkental sperma apabila penyebab sperma encer Anda karena masalah hormon.
Apabila ditemukan varikokel, dokter umumnya menyarankan operasi atau tindakan pembedahan.
Baca juga: 4 Cara Memperbanyak Jumlah Sperma
Di beberapa kasus, cara mengatasi sperma encer hanya memerlukan perubahan gaya hidup. Beberapa gaya hidup yang bisa meningkatkan jumlah dan kualitas sperma di antaranya:
Dokter umumnya juga menyarankan agar Anda menjadwalkan hubungan seksual atau ejakulasi dalam jangka waktu tertentu.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.