Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Diare Dapat Berbahaya dan Mengancam Jiwa?

Kompas.com - 15/10/2020, 18:03 WIB
Mahardini Nur Afifah

Penulis

KOMPAS.com - Diare adalah gangguan pencernaan yang membuat penderitanya buang air besar (BAB) encer beberapa kali sehari.

Selain BAB encer, gejala diare adalah sakit perut, demam, ada darah atau lendir di kotoran BAB, kembung, dan mual.

Umumnya, diare adalah masalah pencernaan yang bisa sembuh dengan sendirinya dalam waktu 48 jam.

Namun, jangan asal menyepelekan penyakit ini. Pasalnya, diare juga dapat sangat berbahaya dan mengancam jiwa.

Baca juga: 6 Penyebab Gangguan Sistem Pencernaan Manusia

Mengapa diare dapat sangat berbahaya?

Dilansir dari Mayo Clinic, diare yang tidak ditangani dengan tepat dapat membuat penderitanya cepat kehilangan cairan dan berisiko mengalami dehidrasi.

Diare dengan komplikasi dehidrasi dapat sangat berbahaya karena bisa mengancam jiwa.

Dehidrasi sangat berbahaya, terutama pada anak-anak, orang tua, dan pemiliki daya tahan tubuh lemah.

Tanda-tanda dehidrasi dan membutuhkan pertolongan medis darurat, antara lain:

  • Haus berlebihan
  • Mulut atau kulit kering
  • Kotoran BAB yang keluar sedikit atau tidak ada sama sekali
  • Lemas, lemah, dan pusing
  • Lelah dan tidak bertenaga
  • Urine berwarna gelap

Baca juga: Makanan yang Harus Dihindari Saat Diare, Bukan Hanya Makanan Pedas

Sedangkan tanda-tanda dehidrasi pada bayi dan si kecil membutuhkan bantuan medis segera, antara lain:

  • Popok tidak basah selama tiga jam atau lebih
  • Mulut dan lidah kering
  • Demam di atas 39 derajat Celsius
  • Menangis tanpa mengeluarkan air mata
  • Mengantuk, tidak responsif, rewel
  • Perut, mata, atau pipi jadi cekung

Jika ada tanda-tanda dehidrasi di atas, segera bawa ke dokter.

Dilansir dari WebMD, untuk mencegah dehidrasi, upayakan minum banyak air saat diare.

Selain itu, minum cairan yang bisa meningkatkan kadar natrium dan elektrolit di dalam tubuh.

Di antaranya minum atau makan kaldu, sup, buah, dan jus buah.

Baca juga: BAB Keluar Darah Bisa Jadi Gejala Apa?

Kapan diare perlu diwaspadai?

ilustrasi dehidrasishutterstock/fizkes ilustrasi dehidrasi
Kebanyakan diare bisa sembuh dalam waktu singkat. Namun, waspadai apabila diare:

  • Berlangsung selama lebih dari 24 jam
  • Dubur dan perut sangat sakit
  • Ada darah di kotoran BAB
  • Demam lebih dari 39 derajat Celsius
  • Mengalami tanda-tanda dehidrasi

Kondisi tersebut bisa jadi gejala infeksi, penyakit radang usus, pankreatitis, atau kanker usus besar.

Jika diare berlangsung lebih dari empat minggu, seseorang dikatakan mengalami diare kronis.

Diare kronis bisa jadi gejala suatu penyakit. Konsultasikan ke dokter untuk mengetahui penyebab pastinya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau